Rossa dan Afgan Kompak Datang Berdua ke Pernikahan Raisa dan Hamish Daud

Supriyanto | 4 September 2017 | 17:20 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Di tengah keramaian tamu undangan Raisa dan Hamish Daud, tampak dua penyanyi yang sedang diisukan berpacaran, Rossa dan Afgansyah Reza.

Raisa Andriani dan Hamish Daud tengah diselimuti kebahagiaan. Minggu (3/9) kemarin, mereka baru saja meresmikan pernikahannya, menjadi pasangan suami istri.

Mereka menggelar akad nikah pukul 09.00 WIB di Grand Ball Room, Ayana MidPlaza Hotel, Sudirman, Jakarta Pusat. Malam harinya, Raisa dan Hamish Daud menggelar resepsi nikah di tempat yang sama.

Sejumlah artis serta sahabat Raisa dan Hamish Daud hadir memenuhi undangan seperti Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Wulan Guritno dan suami, Luna Maya dan Reino Barack, Dian Sastrowardoyo, Rayi RAN, Iga Massardi vokalis Barrasuara, Gamaliel, Audrey, Cantika, hingga Yura Yunita.

Rossa dan Afgan juga hadir, mengenakan baju yang serasi. Keduanya datang bersamaan dengan mobil terpisah. Rossa memakai gaun warna hitam masuk ke dalam gedung hotel lebih dulu, selang beberapa detik, muncul Afgan di belakangnya dengan jas dan baju serba hitam.

Kedatangan mereka pun tak luput dari pandangan wartawan yang ingin meliput. Keduanya pun diminta berposes untuk foto berdua.

Sayang waktu untuk foto tidak berlangsung lama. Saat hendak diwawancarai, Afgan mengaku ingin pergi ke toilet.

Hingga acara resepsi berakhir, Rossa dan Afgan tidak tampak keluar gedung.

(pri/ray)

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait