EKSKLUSIF: Perjuangan Harsh Rajput Nazar Wujudkan Mimpi di Mumbai Tanpa Koneksi
TABLOIDBINTANG.COM - Penikmat serial India di tanah air, kalau Anda tengah menikmati serial supranatural Nazar di ANTV, dan melihat sosok pria muda bermata indah, dialah Harsh Rajput. Harsh, memerankan tokoh utama Ansh Rathod—setengah manusia dan setengah iblis—di serial ini.
Nah, kebetulan sekali Tabloidbintang.com baru saja berbincang langsung dengan Harsh melalui sambungan telepon, Jumat (15/1) lalu. Kalau kepo atau pensaran dengan si pemilik mata abu-abu kecokelatan ini, yuk simak bincang-bincang kami dengan Harsh seputar karier, kehidupan percintaan, hingga gimana dia harus berlatih keras dan diet untuk memerankan Ansh Rathod.
Harsh, memulai perjalanan kariernya 15 tahun lalu. Menjadi aktor, sesungguhnya adalah impian ibunya. “Dia ingin putranya menjadi seorang bintang. Itu cita-citanya. Saya berusaha mewujudkannya, dan ya, akhirnya ini ini menjadi hobi dan menjadi hidupku,” ungkap kelahiran Navsari, Gujarat, 5 Januari 1988 ini.
Demi menjemput impiannya, Harsh meninggalkan Navsari dan mengadu nasib di Mumbai sambil berkuliah. “Perjuangan di kota film (Mumbai) sungguh nyata. Saya tidak ada koneksi sama sekali. Saya bukan dari keluarga tertentu yang punya nama di industri hiburan. Jadi saya benar-benar dari bawah, dari nol,” kenang cowok yang hobi nonton Netflix dan olahraga ini.
Semua orang di Mumbai ingin menjadi artis, semua orang ingin menjadi Shah Rukh Khan, sehingga persaingan sungguh ketat. Apalagi kalau Anda bukan dari kalangan keluarga yang terkenal.
Sambil mengasah kemampuan akting, ia juga aktif menari di kampusnya dan mengikuti pertunjukkan-pertunjukkan. “Saya harus ikut audisi demi audisi, banyak sekali. Dan saya sering menghadapi kegagalan audisi. Mungkin ada 80 kali gagal. Untuk menjadi seorang aktor di sini, kita benar-benar harus berjuang hari demi harinya,” bilang Harsh.
Dharti Ka Veer Yodha Prithiviraj Chauhan di tahun 2006 adalah serial perdananya. Perlahan namun pasti ia mendapatkan peran demi peran meski bukan peran besar atau utama. Dharam Veer (2008), Hitler Didi (Zee TV, 2013), dan ternyata dia juga pernah main di serial India yang pernah tayang di ANTV sebelumnya, Saath Nibhaana Saathiya (2016), atau dikenal di Indonesia dengan judul Gopi. Di serial Gopi, menurut Harsh, ia hanya melakoni porsi peran yang kecil.
Diakui, ia melalui perjuangan yang berat. “Ada masa di mana saya merasa hampir putus asa. Ada hari di mana saya merasa down, ya, tentu saja. Saat itu, orang tua, teman dekat menjadi kekuatan. Iman, keyakinan saya, juga menguatkan. Saya yakin, bahwa ini adalah masalah waktu. Setiap orang memiliki waktunya masing-masing, sesuai rencana Tuhan,” ungkap Harsh. Waktu dan keberuntungan Harsh tiba, kala ia mendapatkan peran utama di serial Nazar (2018-2020).
-
Bollywood
Bintang Nazar Harsh Rajput Jelaskan Hubungannya dengan Aneri Vanjani
Vallesca SouisaJumat, 22 Januari 2021 -
Bollywood
Harsh Rajput Nazar Multi Talenta, Jago Akting, Main Gitar, Nyanyi, Nari, Masak!
Vallesca SouisaKamis, 21 Januari 2021 -
Film Tv Musik
Harsh Rajput Nazar Cerita Soal Kehidupan Percintaan
Vallesca SouisaKamis, 21 Januari 2021 -
Film Tv Musik
Bocoran Cerita Nazar dari Harsh Rajput, Ansh Punya Kembaran yang Jahat
Vallesca SouisaKamis, 21 Januari 2021 -
Film Tv Musik
Harsh Rajput Nazar ANTV Sapa Indonesia: Aku Cinta Kamu!
Vallesca SouisaKamis, 21 Januari 2021 -
Bollywood
Eksklusif: Jadi Manusia Supernatural di Nazar, Ini Menu Diet dan Olahraga Harsh Rajput
Vallesca SouisaSenin, 18 Januari 2021 -
Bollywood
EKSLUSIF: Mengaku Jomblo, Harsh Rajput Nazar Pilih Wanita Bukan dari Fisiknya
Vallesca SouisaSenin, 18 Januari 2021 -
Bollywood
Eksklusif: Nasib Harsh Rajput Berubah Setelah Memerankan Ansh di Serial Nazar
Vallesca SouisaSenin, 18 Januari 2021 -
Bollywood
Bintang Nazar Sreejita De Pernah Kunjungi 5 Rumah Sakit di Indonesia Karena Cedera
Vallesca SouisaJumat, 15 Januari 2021