4 Aktor India Ini Menikahi Wanita Indonesia, Ada yang Pengusaha dan Pengacara
TABLOIDBINTANG.COM - Di rentang tahun 2014-2018 aktor India silih berganti datang ke Indonesia, terkait boomingnya serial India di masa itu. Tak hanya datang beberapa hari di sini. Beberapa aktor tinggal di Jakarta sampai beberapa bulan, bekerja rutin mengisi acara di ANTV.
Tak terlelakkan beberapa aktor terlibat cinta lokasi dengan wanita Indonesia. Tak hanya Shaheer Sheikh yang pernah menjalin hubungan dengan wanita Indonesia. Rekan-rekannya, malah sampai menikah dengan wanita Indonesia. Siapa saja?
1. Vin Rana (Mahabharata) – Nita Sofiani
Vin Rana pemeran Nakula di serial mitologi Mahabharata yang hit di tahun 2014 ini bertemu dengan Miss Earth dan juga presenter Nita Sofiani saat sama-sama memandu acara The New Eat Bulaga (ANTV). Menjalani aktivitas bersama setiap hari, perlahan tumbuh benih-benih cinta di antara mereka. Vin mengungkapkan perasaannya pada Nita saat siaran berlangsung. Keduanya melangsungkan pesta pertunangan di Bandung, Jawa Barat pada 2015 dan melangsungkan pernikahan di India pada 2016. Sayangya, saat ini pernikahan mereka digosipkan goyah. Nita pulang ke Indonesia sejak Oktober 2020. Sementara Vin tetap berada di India.
2. Lavanya Bhardwaj (Mahabharata) - Dede Frissicila
Masih dari serial Mahabharata (2014, ANTV). Bukan Shaheer Sheikh sang Arjuna satu-satunya yang jatuh cinta pada wanita Indonesia. Setelah Vin Rana (Nakula), pemeran Sadewa Lavanya Bhardwaj pun kepincut wanita Indonesia. Lavanya diketahui pernah cinta lokasi dengan kru ANTV bernama Suci. Namun hubungan ini tak bertahan lama.
Suatu kali, di sebuah acara, Lavanya dikenalkan dengan seorang pengacara wanita, Dede Frisscilla. Setelah mengobrol-ngobrol, Lavanya merasa klik dengan Dede. Hubungan keduanya berlanjut ke tahap pacaran. Pada 5 Februari 2016, Lavanya memboyong Dede ke India dan menikahi Dede di rumahnya. Keesokan harinya, resepsi digelar di sebuah hotel di Delhi. Dari pernikahannya dengan Dede, Lavanya sudah dikaruniai dua orang anak. Dan diketahui Lavanya bersama keluarga kecilnya ini tinggal di Indonesia.
Sayangnya, beberapa pekan kabar kurang sedap berhembus, kalau pernikahan mereka sedang goyah. Menyusul kepulangan Lavanya ke India. Entah benar atau tidak, sampai hari ini belum ada konfirmasi dari pasangan ini.
3. Ravi Bhatia (Jodha Akbar) – Yulida Bhatia
Ravi Bhatia dikenal di Indonesia lewat serial Jodha Akbar. Ia berperan sebagai Prince Salim. Ravi didatangkan ke Indonesia oleh ANTV di tahun 2015. Hampir 1 tahun Ravi tinggal di Jakarta. Meski setiap kali diwawancarai oleh media di Indonesia, Ravi mengaku masih menjomlo, rupanya saat itu Ravi sudah menjalin hubungan dengan seorang gadis bernama Yulida—yang berprofesi sebagai pramugari.
Kapan tepatnya menikahi Yulida, tak terendus media sama sekali. Sampai Ravi kembali ke India, baru tersiar kalau ia sudah menikahi Yulida dan sudah memiliki anak dari pernikahan tersebut, Yurav. Pernikahan ini bertahan selama 4 tahun. Isu intimasi dan selingkuh menjadi masalah utama pernikahan Ravi dan Yulida. Hingga pasangan ini bercerai pada 2019. Yulida beserta anaknya akhirnya kembali ke Indonesia.
4. Gautam Nain (Chandra Nandini) – Soffie Marchue
Setelah hit serial Mahabharata dan Jodha Akbar, di tahun 2018 muncul serial kolosal Chandra Nandini, yang berhasil menjadi hit juga. ANTV kembali mendatangkan aktor dan aktrisnya. Di antaranya adalah Gautam Nain. Gautam adalah pemeran Pangeran Adhonis, Anak Chandra Gupta Maurya (Rajat Tokas) dan salah satu selirnya.
Di antara pertunjukkan dan pertunjukkan di Jakarta yang dihelat ANTV inilah, Gautam berkenalan dengan Soffie Marchue, yang saat itu menjabat manager sponsorship di ANTV. Mereka berteman dan Gautam kembali ke India. Cinta bersemi justru setelah acara. Soffie kemudian diketahui mengundurkan diri dari ANTV dan memilih berwirausaha. Kini menjadi pengusaha di bidang kuliner. Beberapa kali Soffie menghabiskan waktu di India bersama Gautam, berlibur sekaligus meminta restu dan menjalani ritual. Pada Desember 2020 Gautam menikah dengan Soffie di Indonesia, dengan adat Bali. Soffie, adalah keturunan Jawa, Tionghoa, dan Bali.
-
Bollywood
Setahun Menikah, Shweta Basu Prasad Chandra Nandini Memutuskan Bercerai
Vallesca SouisaSenin, 15 November 2021 -
Bollywood
Manisha Yadav Pemeran Ratu Salima di Serial Jodha Akbar Meninggal Dunia
Vallesca SouisaSabtu, 2 Oktober 2021 -
Peristiwa
Mengenang 8 Tahun Mahabharata, Vina Fan Digendong Shaheer Sheikh, Ulalala
Vallesca SouisaSabtu, 25 September 2021 -
Bollywood
Vin Rana Mengenang 8 Tahun Mahabharata, yang Pertama dan Terbaik
Vallesca SouisaJumat, 17 September 2021 -
Bollywood
Mengenang 8 Tahun Mahabharata, Shaheer Sheikh Berbagi Kenangan Bersama Pandawa
Vallesca SouisaKamis, 16 September 2021 -
Bollywood
Cerita Thakur Anoop Singh Mahabharata Ditolak 125 Kali Dari 125 Audisi
Vallesca SouisaJumat, 9 Juli 2021 -
Bollywood
Bintang Mahabharata Thakur Anoop Singh Berbagi Inspirasi Turun 15 Kilo Dalam 6 Bulan
Vallesca SouisaKamis, 8 Juli 2021 -
Bollywood
Ketika Shaheer Sheikh Dibuat Tumbang Oleh Aldebaran, Gimana Nih Netizen?
Vallesca SouisaKamis, 10 Juni 2021 -
Film Tv Musik
Aksi Shaheer Sheikh Bersama Pandawa Kembali Hadir di ANTV
Ari KurniawanSelasa, 8 Juni 2021