ATEEN, Grup Idola yang Mengalami Pelecehan Seksual Bos Agensi Minta Bantuan
TABLOIDBINTANG.COM - Beberapa waktu lalu industri hiburan Korea dihebohkan dengan kasus enam orang calon penyanyi idola yang mengaku menjadi korban tindakan pelecehan seksual yang dilakukan oleh CEO agensi mereka. Pada awal kasus ini mencuat para korban tidak mau menyebutkan identitas dan hanya diketahui beberapa di antara mereka merupakan peserta Produce 101. Namun belakangan diketahui, korban pelecehan tersebut merupakan trainee yang baru debut di bawah grup bernama ATEEN.
ATEEN merupakan grup pendatang baru yang beranggotakan sepuluh personel yang terdiri dari Jonathan, L.Y, Heyden, Kim Chan, Sihyun, Ki Bin, Bill, King, dan Joel. ATEEN dibentuk oleh agensi DS&A Entertainment. Menurut rencana, ATEEN akan debut pada Januari, setelah mereka melakukan serangkaian kegiatan konser di Jepang tahun lalu. Namun rencana debut ATEEN tidak berjalan seperti semestinya akibat kasus pelecehan seksual yang terjadi pada September tahun lalu.
"ATEEN adalah grup idola pria dengan sepuluh personel. Mereka baru debut tahun ini namun baru-baru ini muncul kabar bahwa enam orang di antara mereka mengalami pelecehan seksual oleh istri dari CEO agensinya," tulis sebuah pernyataan yang beredar di kalangan penggemar K-Pop dan diunggah di laman berita Allkpop. "Beberapa dari mereka awalnya tidak mau mengatakan apapun karena takut terekspos dan akan mengakhiri impian mereka untuk menjadi idola," lanjut pernyataan itu.
Para personel ATEEN sendiri masih menjalani perawatan terapi psikologi dan beberapa di antara mereka harus mengonsumsi obat untuk mengendalikan rasa cemas, stres, dan panik yang merupakan imbas dari pelecehan seksual tersebut. Lewat akun instagram resmi ATEEN, tergambar betapa grup ini tengah menghadapi ujian berat. "Kami berharap keadilan bisa ditegakkan. Tolong bantu kami!" tulis ATEEN di kolom caption instagram resmi yang baru mengunggah satu foto.
Saat ini semua fan club grup idola Korea bersimpati atas tragedi yang menimpa grup ATEEN dan bersatu untuk mendukung ATEEN dalam memperoleh keadilan. "Sebarkan kabar ini dan berikanlah dukungan untuk ATEEN!" tulis seorang warganet.
(riz)
-
Korea
Kisah-kisah Korban Selamat dan Aksi para Pahlawan dalam Tragedi Itaewon
RedaksiKamis, 3 November 2022 -
Korea
Korea Selatan Berkabung Sampai 5 November, Jadwal Tayang Sejumlah Drakor Ditunda
RedaksiRabu, 2 November 2022 -
Korea
Agensi Bantah Aktor Yoo Ah In Jadi penyebab Kerumunan Berujung Tragedi di Itaewon
RedaksiRabu, 2 November 2022 -
Korea
Pemerintah Korea Selatan Akan Memberikan Kompensasi Finansial pada Korban Tragedi Itaewon
RedaksiSelasa, 1 November 2022 -
Korea
Tragedi Itaewon, Agensi Industri Hiburan Korea Selatan Membatalkan Jadwal Artisnya
RedaksiSelasa, 1 November 2022 -
Korea
Menyusul Tragedi Halloween di Itaewon, Banyak Artis K-Pop Membatalkan Jadwal
RedaksiSelasa, 1 November 2022 -
Korea
Tragedi Halloween di Itaewon, 154 Orang Meninggal dan 132 Terluka
RedaksiSenin, 31 Oktober 2022 -
Korea
Kontestan Produce 101 Season 2, Lee Ji Han Ikut Menjadi Korban Tragedi Itaewon
RedaksiSenin, 31 Oktober 2022 -
Berita
Robby Shine dan Natasya Ngotot Ingin Penjarakan Billy Syahputra
RedaksiRabu, 19 Oktober 2022