Berprestasi di Militer, Baro Ex-B1A4 Mendapat Penghargaan Sebagai Tentara Teladan
TABLOIDBINTANG.COM - Mantan personel B1A4, Baro, berhasil menyelesaikan pelatihan dasar militer dengan nilai terbaik dan menempati peringkat pertama. Kabar menggembirakan ini dibagikan oleh agensi Baro, HODU&U Entertainment pada Kamis (05/09).
Agensi menjelaskan Baro dalam kondisi yang sangat baik di asrama militer. “Baro menyesuaikan diri dengan baik terhadap kehidupan di kamp pelatihan. Dia makan dengan baik dan menjalani latihan sambil bersenang-senang, dia bahkan memenangkan penghargaan. Dia akan terus bekerja keras pada sisa waktu wajib militernya,” ungkap perwakilan agensi Baro.
Agensi juga merilis beberapa foto baru Baro saat menjalani upacara penutupan latihan dasar, di mana ia memperoleh penghargaan sebagai tentara teladan. “Tentara Cha Sun Woo (nama asli Baro) telah menyelesaikan latihan dasar di peringkat pertama. Kau bahkan menjadi lebih keren. Selamat untuk aktor Cha Sun Woo atas upacara penutupan yang jatuh di hari ulang tahunnya,” ungkap agensi Baro.
Baro memulai wajib militer pada 30 Juli lalu di pusat pelatihan militer di Provinsi Gangwon. Setelah menyelesaikan pelatihan dasar, Baro akan melanjutkan wajib militernya sebagai tentara aktif. Jika berjalan sesuai rencana, Baro akan menyelesaikan wajib militer pada tahun 2021 mendatang.
(riz/ray)
-
Korea
Baro B1A4 Menyesal Kurang Tampil Maksimal di Serial Drama Less Than Evil
Rizki Adis AbebaKamis, 31 Januari 2019 -
Korea
Serial Less Than Evil Selesai, Baro B1A4 Berterima Kasih Kepada Shin Ha Kyung
Rizki Adis AbebaRabu, 30 Januari 2019 -
Korea
Diantar Sandeul dan Gongchan, CNU B1A4 Mulai Menjalani Wajib Militer Hari Ini
Rizki Adis AbebaSelasa, 22 Januari 2019 -
Korea
Tinggalkan B1A4, Jinyoung Memilih Bergabung dengan Agensi Baru Karena Ini
Rizki Adis AbebaRabu, 18 Juli 2018 -
Korea
Jinyoung dan Baro Tidak Memperpanjang Kontrak, Bagaimana Nasib B1A4?
Rizki Adis AbebaSenin, 2 Juli 2018 -
-
Korea
Alami Kecelakaan Mobil, B1A4 Batal Isi Acara ICON Concert
Nanda Indri HadiyantiSenin, 29 Januari 2018 -
Korea
Komedian Lee Se Young 'SNL Korea' Dilaporkan ke Polisi
Sarah ChristianiKamis, 1 Desember 2016 -
Korea
Tindakannya Dianggap Menjijikkan, Lee Se Young Menulis Surat Permohonan Maaf Atas Kontroversi "SNL Korea"
Rizki Adis AbebaSelasa, 29 November 2016