Jackie Chan Dianggap Pembawa Sial Bagi Perusahaan yang Menjadikannya Bintang Iklan

Redaksi | 23 Oktober 2021 | 07:00 WIB

Jackie Chan merupakan bintang aksi paling terkenal di Asia dan juga dunia. Meski namanya seolah identik dengan kesuksesan, ada sebuah legenda urban tentang sang bintang. Ia dianggap sebagai pembawa sial. Penyebabnya, peristiwa sial dialami banyak perusahaan setelah menggunakan sosok Jackie sebagai bintang iklan.

Legenda tersebut muncul bukan tanpa alasan. Ada banyak bukti yang memperkuat "kutukan" Jackie. Misalnya, Jackie muncul dalam sebuah iklan televisi pada 1994 untuk konsol video game milik perusahaan Tiongkok. Konsol itu disebut tidak pernah mencapai kesuksesan dalam hal penjualan, menurut laporan media online Tiongkok.

TABLOIDBINTANG.COM - 

Jackie juga pernah menjadi bintang iklan pemutar VCD pada 1996. Produk tersebut menjadi hit besar, berkat Jackie. Tetapi produsen produk tersebut kemudian mendapat masalah karena pasar VCD menyusut dengan cepat. Belakangan, pendiri perusahaan tersebut dilaporkan masuk penjara karena kasus penipuan. Sementara itu, BaWang International Group Holding, perusahaan yang terdaftar di Hong Kong yang menggunakan Jackie untuk mempromosikan merek sampo herbalnya pada tahun 2008, harga sahamnya anjlok sampai 96 persen. Penyebabnya adalah pemberitaan di tahun 2010 bahwa sampo tersebut mengandung bahan karsinogenik atau bisa memicu kanker.

Lalu ada Synear Food Holdings, pembuat makanan beku Tiongkok yang menggunakan Jackie ntuk mempromosikan suatu produk, kemudian diterpa skandal yang melibatkan bakteri penyebab penyakit dalam produk pangsitnya. Karena dianggap pembawa sial, Jackie Chan pernah diolok-olok netizen. Beberapa netizen pun meminta bantuan Jackie untuk mengakhiri situasi yang tidak mereka sukai. "Jackie, tolong lakukan kampanye untuk real estat karena harga properti terus meroket," tulis salah satu netizen seperti diungkap asianikkei.com. 

Penulis : Redaksi
Editor : Redaksi