Entrepreneur Modest Fashion Siap Ramaikan Ajang Fashionaxy 4.0

Romauli Gultom | 6 Februari 2020 | 23:10 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Perkembangan industri modest fashion Tanah Air menginspirasi desainer Lina Sukijo untuk menggelar pagelaran busana bersama entrepreneur modest fashion bertajuk Fashionaxy 4.0.

Mengusung tema Aerospace Prosperity, event tersebut akan digelar pada tanggal 14-16 Februari 2020 di Lanud Husen Sastranegara, Bandung, Jawa Barat. 

Lina Sukijo melihat bahwa industri fashion di kota Bandung telah mengalami pertumbuhan yang sangat signifikan dari kota-kota besar lainnya di Indonesia. 

“Sudah bukan rahasia lagi kalau kota Bandung, menjadi surganya fashion bagi semua kalangan. Kota Bandung juga terkenal dengan industri mode nya. Tidak hanya itu, industri fashion retailnya juga sudah tidak di ragukan lagi," ujar Lina Sukijo.

Untuk konsep, lanjutnya, saya rasa sangat unik karena di gelar di tempat yang tidak biasanya yaitu di lapangan udara, sehingga menghadirkan sensasi yang berbeda. 

Ajang ini tak sekedar menampilkan desain-desain fashion yang sedang trend saat ini saja, tetapi juga menjadi wadah berkumpul, berdiskusi dan berbagi ilmu antar pelaku bisnis di industri fashion. 

Selain itu, pemilik brand yang telah sukses juga akan sharing kesuksesannya dalam membangun brand fashionnya hingga tips untuk mengembangkan bisnis salah satunya dengan berinovasi serta gambaran tentang kompetisi di industri fashion Indonesia yang semakin ketat. 

"Dengan pengetahuan yang lengkap maka langkah membangun bisnis di industri fashion, akan sedikit lebih mudah meskipun pelaku bisnis tetap harus belajar dan memiliki semangat enterpreneur yang tangguh. Saya juga berharap ajang ini dapat meningkatkan potensi UMKM lokal agar dapat bersaing ke kancah International serta menjadi ajang fashion berkelas yang menjadi barometer perkembangan industri fashion Tanah Air," jelasnya. 

Penulis : Romauli Gultom
Editor : Romauli Gultom