Parisian Blow, Inspirasi Gaya Rambut untuk Pesta Tahun Baru
TABLOIDBINTANG.COM - Ingin tampil beda saat merayakan Natal maupun pesta menyambut tahun baru nanti? Tak ada salahnya mencoba inspirasi gaya rambut yang satu ini, Parisian Blow.
Parisian Blow merupakan teknik blow untuk memberikan kesan rambut bervolume dan elegan, berbeda dengan blow biasa pada umumnya.
“Parisian Blow ini cukup menggunakan hair dryer, lalu catok curly dan sisir blow, namun bedanya adalah cara penggulungannya handmade, tidak pakai roll,” jelas Cindy B. Soewarna, Owner dan Beautician Gorgeous Beauty and Hair Studio, Bekasi, belum lama ini.
Gaya rambut ini, lanjut Cindy, seperti kembali ke era tahun 1920-an, misalnya saja Marilyn Monroe. Teknik blow seperti ini juga diprediksi bakal tren di tahun 2019 mendatang.
“Teknik blow ini juga pas banget untuk tampil glamor saat merayakan Natal dan pesta tahun baru,” ujar wanita yang pernah menjalani pendidikan tata rambut di Peter F. Saerang dan kursus di Paris ini.
Cindy mengungkapkan, teknik blow ini menjadi andalan di Gorgeous Beauty and Hair Studio. Salon yang mengusung konsep dan treatment kekinian ini meyakini bahwa perempuan sekarang lebih peduli akan kecantikan dan penampilan.
“Parisian Blow ini banyak diminati pengunjung saat ini, harganya pun cukup terjangkau mulai dari Rp 100 ribu hingga Rp 150 ribu, dan saat ini sedang ada promo dalam rangka relaunch,” tutup Cindy.
-
Gaya Hidup
Dave Hendrik Jalani Transplatasi Rambut Gara-gara Hair Line Mundur
tabloidbintang.comRabu, 25 Mei 2022 -
Hollywood
Meski Anggun dan Cantik, Putri Diana Disebut Punya Rambut yang Mengerikan
Binsar HutapeaJumat, 18 Maret 2022 -
Gaya Hidup
Merawat Rambut dengan Bahan-bahan Alami Asli Indonesia
tabloidbintang.comMinggu, 27 Februari 2022 -
Gaya Hidup
4 Gaya Rambut untuk Tampil Cetar di Tahun 2022, dari Peek A Boo Hair hingga Ombre
RedaksiJumat, 7 Januari 2022 -
Berita
2 Alasan Titi Kamal Setia Rambut Panjang, Dapat Tawaran Peran Bagus Ditolak
Indra KurniawanJumat, 31 Desember 2021 -
-
-
Gaya Hidup
Tetap Percaya Diri dengan Rambut Keriting, Begini Cara Merawatnya!
RomauliKamis, 21 Oktober 2021 -