Butuh Waktu Berapa Lama Mengatasi Kerontokan Pascapersalinan?

Agestia Jatilarasati | 25 Maret 2020 | 10:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Menurut dokter sekaligus pembawa acara dr. Oz Indonesia, dr. Alberta Claudia Undarsa, durasi perawatan rambut untuk wanita pascapersalinan sama dengan untuk orang biasa.

Artinya, keramas dengan kondisioner dilakukan sebanyak 2-3 hari sekal, dilanjutkan dengan penggunaan vitamin dan tonik rambut. Alberta juga menyarankan untuk mengurangi aktivitas menata rambut seperti memakai catok, blow, mengeriting, dan sebagainya selama kerontokan parah masih terjadi.

Satu lagi yang juga efektif mengurangi kerontokan rambut, pijatan pada kulit kepala.

“Peredaran darah yang baik di kepala meningkatkan kekuatan rambut dan hal ini bisa didapatkan melalui pijatan pada kepala. Pijatan ini bisa dilakukan di salon kecantikan atau Anda lakukan sendiri di rumah. Caranya, pijat lembut kepala dengan kedua tangan dari bagian depan rambut, kemudian ke bagian atas lalu ke bagian belakang kepala. Lakukan selama 5-10 menit setiap Anda keramas,” pungkas Alberta.  

(ages)

Penulis : Agestia Jatilarasati
Editor : Agestia Jatilarasati