Menjaga Imun Tubuh dengan Gerakan Yoga: Standing Bend with A Twist

Yuriantin | 17 Februari 2019 | 15:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Salah satu cara meningkatkan daya tahan tubuh adalah dengan berlatih yoga. Karena Pada musim hujan seperti sekarang, tubuh rentan terserang flu. Pose yoga berikut bisa dicoba untuk meningkatkan daya tahan tubuh. 

Gerakan ini dipercaya memperlancar sirkulasi sistem limfatik (kelenjar getah bening) yang berfungsi menyaring bakteri dan racun dalam tubuh.

Cara melakukannya, berdiri dengan kaki terbuka. Dorong jari-jari kaki sedikit ke dalam dan tumit ke arah luar.

Tempatkan telapak tangan kiri di bagian tengah depan kaki yang terbuka. Angkat tangan kanan lurus ke atas dan posisi kepala menghadap ke arah kanan atas.

Tahan posisi ini selama 5-10 tarikan napas dan lakukan pada arah sebaliknya. 

(yuri / gur)
 

Penulis : Yuriantin
Editor : Yuriantin