Bantuan untuk Atasi Wabah Corona Covid-19 di Kawasan Asia Pasifik
TABLOIDBINTANG.COM - Wabah Covid-19 telah menjadi isu kesehatan global. Di Indonesia misalnya, kasus infeksi Covid-19 per 10 Mei 2020 menembus 14 ribu. Jumlah pasien sembuh 2.698, yang meninggal 973 jiwa. Sejumlah pihak yang prihatin menggelar aksi nyata dari galang dana via platform hingga memberi bantuan langsung.
Herbalife Nutrition lewat Herbalife Nutrition Foundation (HNF) menyalurkan bantuan senilai 1,79 juta dolar AS untuk penanganan Covid-19 meliputi penyaluran dana tunai serta berbagai kebutuhan untuk mendukung penanganan Covid-19.
Bantuan ini didistribusikan ke tujuh negara Asia Pasifik yaitu Indonesia, Jepang, Malaysia, Singapura, Korea Selatan, Thailand dan Vietnam. “Herbalife Nutrition memiliki kesempatan menunaikan tanggung jawab besar untuk menolong pihak-pihak yang membutuhkan bantuan di tangah kondisi yang tak pasti ini,” terang Vice President and Managing Director Herbalife Kawasan Asia Pasifik, Stephen Conchie, melalui siaran pers yang kami terima, minggu ini.
Selain itu, Herbalife Nutrition bekerja sama dengan berbagai lembaga eksternal, distributor independen, serta karyawan untuk membantu sejumlah komunitas masyarakat.
Herbalife Nutrition juga memperhatikan kondisi kesehatan para tenaga medis. Institusi ini memasok baju alat pelindung diri, alat uji ke rumah sakit, produk nutrisi Herbalife Nutrition Formula 1 Shake dan Protein Bar untuk petugas kesehatan. Tidak lupa, memasok masker wajah, pembersih tangan, sabun tangan, dan obat kumur untuk anak-anak yang membutuhkan via Program Casa Herbalife Herbalife Nutrition Foundation. Sementara dana tunai disalurkan melalui organisasi lokal seperti Komite Sentral Front Fatherland Vietnam.
Saat yang sama, distributor independen Herbalife Nutrition di Asia Pasifik menyediakan dukungan medis, makanan, dan nutrisi untuk komunitas masyarakat di masing- masing daerah.
“Termasuk menyalurkan lebih dari 45 ribu masker pelindung, 12 ribu pasang pakaian pelindung, Herbalife Nutrition Formula 1 Shake ke sejumlah rumah sakit setempat, paket makanan dan barang kebutuhan harian kepada keluarga yang membutuhkan,” ujar Stephen.
-
Peristiwa
Sejak 18 Oktober Kasus Gangguan Ginjal Akut pada Anak Terus Menurun
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
Gaya Hidup
Teknologi Makin Canggih, Midea Luncurkan Robot Pembantu Ibu Rumah Tangga
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
-
-
Gaya Hidup
Aktivitas Padat Bikin Kaum Milenial Abai dengan Imun Tubuh
RedaksiJumat, 4 November 2022 -
-
Gaya Hidup
Indonesia Fitness Summit 2022, Dorong Kesadaran Masyarakat untuk Berolahraga
RedaksiSelasa, 1 November 2022 -
Peristiwa
200 Vial Fomepizole Tiba di Indonesia, Didistribusikan ke Seluruh Rumah Sakit Rujukan
RedaksiSenin, 31 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Mengenal Erotomania Syndrome, Halusinasi Akan Cinta
Vallesca SouisaMinggu, 30 Oktober 2022