Suplemen Penopang Daya Tahan Tubuh Dikerahkan Jelang Fase New Normal
TABLOIDBINTANG.COM - Hari Bhayangkara yang diperingati setiap 1 Juli dirayakan dengan cara berbeda tahun ini. Mengingat, wabah virus Corona Covid-19 di Tanah Air belum mereda. Sejumlah pihak memperingati hari bersejarah ini dengan memperlihatkan dukungan terhadap tenaga medis yang berjuang di garis depan menyelamatkan banyak jiwa dari wabah Covid-19. Rumah Sakit Bhayangkara H.S. Samsoeri Mertojoso Surabaya dan Rumah Sakit Bhayangkara Tk II Sartika Asih Bandung beroleh bantuan suplemen penopang daya tahan tubuh, baru-baru ini.
Suplemen berupa produk Vitamin C Hemaviton C1000 ini didistribusikan di Surabaya dan Bandung dengan alasan kuat. Lonjakan kasus Covid-19 di Indonesia belakangan kerap mencapai lebih dari 1.000 orang per hari. Jawa Timur mendominasi dengan lebih dari 150 orang per hari. Kasus tertinggi di Surabaya. Di sisi lain, sejumlah kota mulai memasuki fase transisi menuju new normal, termasuk Bandung. Pelonggaran diperlukan untuk mendorong roda ekonomi. Saat roda ekonomi berputar, kekhawatiran akan kesehatan dirasakan masyarakat.
Khususnya mereka yang harus bekerja di luar rumah. Memahami fenomena ini, Tempo Scan Group, lewat Hemaviton C1000 konsisten mengawal kesehatan khalayak. “Hadir sejak 1977 di Indonesia, Hemaviton lahir dan tumbuh bersama masyarakat Indonesia. Tingginya kasus infeksi Covid-19 di Surabaya tentu jadi perhatian kita bersama. Penerapan protokol kesehatan dan perlindungan diri harus dilakukan. Ini bisa dimulai dari meningkatkan daya tahan tubuh,” terang Managing Director Brand Portfolio and Communication Consumer Cosmetic and Health Care PT Tempo Scan Pacific, Tbk., Aviaska D. Respati.
Sementara Bandung tetap harus waspada mencegah penyebaran Covid-19. “Dibutuhkan semangat dan kerja keras dalam mengontrol angka pertumbuhan kasus Covid-19. Dukungan untuk menekan angka Covid-19 perlu dilakukan dalam bentuk penerapan protokol kesehatan dan saling jaga di masa krusial. Dengan demikian Bandung lebih sehat dan siap menghadapi fase new normal,” beri tahu Avi dalam siaran pers yang kami terima, pekan ini.
-
Peristiwa
Sejak 18 Oktober Kasus Gangguan Ginjal Akut pada Anak Terus Menurun
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
Gaya Hidup
Teknologi Makin Canggih, Midea Luncurkan Robot Pembantu Ibu Rumah Tangga
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
-
-
Gaya Hidup
Aktivitas Padat Bikin Kaum Milenial Abai dengan Imun Tubuh
RedaksiJumat, 4 November 2022 -
-
Gaya Hidup
Indonesia Fitness Summit 2022, Dorong Kesadaran Masyarakat untuk Berolahraga
RedaksiSelasa, 1 November 2022 -
Peristiwa
200 Vial Fomepizole Tiba di Indonesia, Didistribusikan ke Seluruh Rumah Sakit Rujukan
RedaksiSenin, 31 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Mengenal Erotomania Syndrome, Halusinasi Akan Cinta
Vallesca SouisaMinggu, 30 Oktober 2022