Perempuan Indonesia Saling Dukung di Tengah Pandemi Covid-19 Lewat Sisternet
TABLOIDBINTANG.COM - Meluasnya pandemi Covid-19 di Tanah Air, pukulan telak bagi perekomian semua negara di dunia. Di sisi lain, wabah membuat banyak pihak teringat pentingnya peran Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dalam pembangunan ekonomi nasional. Karenanya, XL Axiata menggelar “Festival Webinar Pintar Sisternet” yang menggandeng sejumlah tokoh publik dan pelaku wirausaha perempuan milenial. Acara ini didukung Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Republik Indonesia.
Selama dua hari, peserta Festival Webinar Pintar Sisternet mengikuti 14 sesi webinar yang membahas beragam tema, dari pembuatan konten digital, virtual make-up, strategi branding makanan dan minuman, fotografi, serta kesetaraan gender. Kali pertama menyapa Indonesia pada 23 April 2015, Sisternet kini memiliki lebih dari 28 ribu anggota. Untuk meningkatkan manfaat bagi perempuan Indonesia, Sisternet bekerja sama dengan berbagai komunitas dan organisasi perempuan, termasuk pegiat sosial di berbagai daerah.
Presiden Direktur dan CEO XL Axiata, Dian Siswarini mengingatkan, lebih dari separuh UMKM di Indonesia dimiliki dan kelelola oleh perempuan. Peran mereka berdampak besar terhadap perekonomian Tanah Air. “Melalui program Sisternet, XL Axiata mendorong UMKM perempuan Indonesia untuk memanfaatkan teknologi digital guna mengembangkan usaha. Melalui Festival Webinar Pintar Sisternet, semoga tingkat pemahaman para wirausaha dan masyarakat meningkat,” ujar Dian.
Sementara itu, Deputi Bidang Partisipasi Masyarakat Kementerian PPPA RI, Indra Gunawan, menyebut pemberdayaan perempuan di bidang ekonomi layak mendapat perhatian. “Ini menunjukkan peran perempuan sangat penting dan memberikan kontribusi signifikan dalam pembangunan ekonomi bangsa. Karenanya, perayaan Hari Ibu ke-92 mengambil tema Perempuan Berdaya Indonesia Maju,” terang Indra Gunawan dalam konferensi pers virtual yang digelar Minggu (20/12/2020).
-
Peristiwa
Sejak 18 Oktober Kasus Gangguan Ginjal Akut pada Anak Terus Menurun
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
Gaya Hidup
Teknologi Makin Canggih, Midea Luncurkan Robot Pembantu Ibu Rumah Tangga
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
-
-
Gaya Hidup
Aktivitas Padat Bikin Kaum Milenial Abai dengan Imun Tubuh
RedaksiJumat, 4 November 2022 -
-
Gaya Hidup
Indonesia Fitness Summit 2022, Dorong Kesadaran Masyarakat untuk Berolahraga
RedaksiSelasa, 1 November 2022 -
Peristiwa
200 Vial Fomepizole Tiba di Indonesia, Didistribusikan ke Seluruh Rumah Sakit Rujukan
RedaksiSenin, 31 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Mengenal Erotomania Syndrome, Halusinasi Akan Cinta
Vallesca SouisaMinggu, 30 Oktober 2022