Efek Negatif Memutihkan Gigi: Merusak Kesehatan Kulit dan Mata
TABLOIDBINTANG.COM - Proses pemutihan gigi ternyata menyimpan resiko berbahaya bagi kesehatan bagian tubuh lain.
Para dokter telah menemukan bahwa proses ini menimbulkan resiko berbahaya terhadap mata dan kulit. Ini disebabkan oleh lampu yang digunakan saat menjalankan proses pemutihan gigi, yakni sinar radiasi ultraviolet, demikian dilaporkan Huffington Post.
Ahli dari Royal Society of Chemsitry memperingatkan bahwa keputusan ingin memutihkan gigi, malah berpotensi memancarkan radiasi dengan resiko kesehatan empat kali lipat lebih berbahaya.
Mereka menemukan bahwa sinar ultraviolet yang dipancarkan mampu merusak kulit dan mata. Dokter pun menjelaskan bahwa sulit untuk melakukan proses pemutihan gigi tanpa radiasi ultraviolet karena proses dan hasilnya akan menjadi sia-sia.
Ketika melakukan satu kali proses pemutihan gigi, maka ini sama saja dengan berjemur di bawah sinar matahari pada daerah terbuka tanpa mengenakan alat perlindungan matahari.
Jadi, jika ingin melakukan proses pemutihan gigi, ada baiknya mempertimbangkan terlebih dahulu resiko yang terselip, agar tak menyesal di kemudian hari.
-
Peristiwa
Sejak 18 Oktober Kasus Gangguan Ginjal Akut pada Anak Terus Menurun
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
Gaya Hidup
Teknologi Makin Canggih, Midea Luncurkan Robot Pembantu Ibu Rumah Tangga
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
-
-
Gaya Hidup
Aktivitas Padat Bikin Kaum Milenial Abai dengan Imun Tubuh
RedaksiJumat, 4 November 2022 -
-
Gaya Hidup
Indonesia Fitness Summit 2022, Dorong Kesadaran Masyarakat untuk Berolahraga
RedaksiSelasa, 1 November 2022 -
Peristiwa
200 Vial Fomepizole Tiba di Indonesia, Didistribusikan ke Seluruh Rumah Sakit Rujukan
RedaksiSenin, 31 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Mengenal Erotomania Syndrome, Halusinasi Akan Cinta
Vallesca SouisaMinggu, 30 Oktober 2022