Begini Trik Memilih Sepatu Yang Tepat Untuk Anak
TABLOIDBINTANG.COM - Apa pertimbangan Anda saat membeli sepatu untuk anak? Model yang bagus, harga menggiurkan, atau kenyamanan sepatu? Hati-hati, memilih sepatu yang tidak tepat untuk anak dapat menyebabkan gangguan kesehatan serius, lo! Lantas hal apa saja yang harus dipertimbangkan saat membeli sepatu anak?
Karena orang tua tidak bisa mencoba langsung sepatu yang akan dibelikan untuk anak, Dr. Brenden Brown, podiatris atau dokter ahli masalah kaki asal Sidney sekaligus pengasuh laman seputar kesehatan kaki, memberikan langkah mudah untuk mengetahui apakah sebuah sepatu nyaman atau tidak untuk anak.
Peganglah kedua ujung sepatu, lalu tekuk ke atas. Lihatlah di bagian mana sepatu tertekuk, tengah atau bagian depan. “Sepatu yang bagus seharusnya tidak tertekuk di bagian tengah, tetapi harus bagian bawah jari kaki di mana kaki tertekuk di bagian itu,” urai Brenden Brown. “Bentuk sepatu seperti itu akan menciptakan stabilitas. Ini berarti kaki anak tidak terlalu bekerja keras selama hari sekolah (saat memakai sepatu),” lanjut Brenden Brown.
Selain memperhatikan tekukan sepatu, orang tua juga perlu memperhatikan model sepatu yang nyaman. Jangan memilih sepatu yang bagian tumitnya terlallu kaku. Dan pilihlah sepatu tanpa tali untuk anak-anak yang belum bisa mengikat tali sepatu. Sebab tali sepatu berpotensi terlepas dan menyebabkan anak tersandung saat berlari.
(riz/ray)
-
Gaya Hidup
4 Rekomendasi Peralatan Bayi yang Penting Disiapkan Jelang Kelahiran Si Buah Hati, Apa Saja?
RedaksiJumat, 30 September 2022 -
-
Gaya Hidup
Tak Selalu Negatif, Bermain Gim Bisa Kembangkan Kepribadian Anak
RedaksiSenin, 5 September 2022 -
Gaya Hidup
Anak Mulai Tertutup dan Main Rahasia, Orang Tua Jangan Langsung Berpikiran Negatif
RedaksiMinggu, 4 September 2022 -
Gaya Hidup
Clayton Tumbuh Jadi Anak yang Aktif, Begini Cara Parenting Michael Rendy Wiyono dan Istri
RedaksiSabtu, 3 September 2022 -
-
Berita
Cara Sederhana yang Diyakini Bisa Menambah Nafsu Makan Si Kecil
RedaksiMinggu, 21 Agustus 2022 -
Gaya Hidup
3 Hal Yang Harus Diperhatikan Orangtua Terkait Tumbuh Kembang Si Kecil, Apa Saja?
RedaksiMinggu, 14 Agustus 2022 -
Gaya Hidup
5 Kiat Agar Anak Lahap Makan Ala Psikolog, dari Bikin Jadwal Hingga Akhiri Jika Tantrum
tabloidbintang.comJumat, 5 Agustus 2022