Bagaimana Mengasuh Anak Tipe Anggrek di Dunia yang Didominasi Dandelion?
TABLOIDBINTANG.COM - Setiap anak dilahirkan dengan sifat dan karakter berbeda. Berdasarkan kemampuan mereka dalam menghadapi masalah dan situasi sulit, Dr. Thomas Boyce, profesor emeritus pediatri dan psikiatri dari Universitas California, San Francisco, AS, membagi anak menjadi tipe dandelion dan anggrek.
Anak-anak tipe dandelion digambarkan sebagai tipe anak yang lebih tangguh dalam menghadapi berbagai situasi sulit. Anak dandelion tidak mudah stres dan tidak menunjukkan reaksi biologis ketika dihadapkan pada tugas sulit atau berada di situasi sulit.
Di sisi lain, Thomas Boyce menyebut ada sebagian anak di dunia yang memiliki sifat seperti bunga anggrek, yang sensitif dan sangat rapuh saat menghadapi lingkungan yang berbeda dari kebiasaannya. “Anak anggrek adalah anak yang menunjukkan kepekaan dan kerentanan yang lebih tinggi ketika mereka menemukan dirinya berada di lingkungan yang baik maupun buruk,” jelas Thomas Boyce.
Karena sifatnya yang sensitif dan rapuh, pendekatan terhadap anak tipe anggrek pun harus dilakukan dengan sangat berhati-hati. Thomas Boyce mengatakan, orang tua dari anak tipe anggrek dapat membantu anak-anak mereka yang terlalu sensitif dengan memberikan beberapa rutinitas dan stimulasi agar lebih tangguh dalam menghadapa masalah. “Anda mungkin tidak bisa mengubah sifat anak anggrek, namun Anda bisa membantu mereka untuk keluar dari zona nyaman,” kata Thomas Boyce.
“Saya pikir ini mungkin tugas pengasuhan yang paling sulit dalam membesarkan anak tipe anggrek. Orang tua dari anak tipe anggrek harus berjalan di garis yang sangat tipis di antara menjaga perasaan mereka yang halus dan tidak mendorong mereka ke dalam situasi yang akan sangat membuat mereka ketakutan, namun di sisi lain juga tidak boleh terlalu melindungi mereka sehingga mereka tidak mempunyai pengalaman mengatasi masalah atau situasi menakutkan sendiri,” tandas Thomas boyce.
( riz / ray )
-
Gaya Hidup
4 Rekomendasi Peralatan Bayi yang Penting Disiapkan Jelang Kelahiran Si Buah Hati, Apa Saja?
RedaksiJumat, 30 September 2022 -
-
Gaya Hidup
Tak Selalu Negatif, Bermain Gim Bisa Kembangkan Kepribadian Anak
RedaksiSenin, 5 September 2022 -
Gaya Hidup
Anak Mulai Tertutup dan Main Rahasia, Orang Tua Jangan Langsung Berpikiran Negatif
RedaksiMinggu, 4 September 2022 -
Gaya Hidup
Clayton Tumbuh Jadi Anak yang Aktif, Begini Cara Parenting Michael Rendy Wiyono dan Istri
RedaksiSabtu, 3 September 2022 -
-
Berita
Cara Sederhana yang Diyakini Bisa Menambah Nafsu Makan Si Kecil
RedaksiMinggu, 21 Agustus 2022 -
Gaya Hidup
3 Hal Yang Harus Diperhatikan Orangtua Terkait Tumbuh Kembang Si Kecil, Apa Saja?
RedaksiMinggu, 14 Agustus 2022 -
Gaya Hidup
5 Kiat Agar Anak Lahap Makan Ala Psikolog, dari Bikin Jadwal Hingga Akhiri Jika Tantrum
tabloidbintang.comJumat, 5 Agustus 2022