7 Tipe Mimpi yang Perlu Kita Ketahui
TABLOIDBINTANG.COM - Jangan pernah mengabaikan mimpi. Karena bisa jadi mimpi membantu kita mendapatkan pencerahan atau jalan keluar dari masalah hidup yang sedang dihadapi.
Walau masih banyak hal belum dipahami benar terkait mimpi dan segala kompleksitasnya, namun secara umum (medis dan psikologi) disepakati bahwa mimpi merefleksikan, setidaknya sebagian, bekerjanya subkesadaran kita.
Penulis buku How to Interpret Your Dream: Keys to Insight & Empowerment, Preston Ni M.S.B.A, seperti dilansir Psychology Today, mengungkap 7 macam tipe mimpi yang perlu kita ketahui. Setidaknya bisa menjadi modal untuk sedikit memahami dan mengambil manfaat dari mimpi-mimpi yang Anda alami.
1. Mimpi kejadian nyata yang baru dialami
Mimpi tipe ini paling umum dialami, 24-48 jam setelah kejadian nyata. Tidak mirip 100 persen dengan kejadian nyata, kadang dibarengi juga dengan simbol-simbol atau metafor.
2. Mimpi simbolis atau metafor
Mimpi tipe ini membantu kita memahami kejadian nyata, masa sekarang atau masa lalu, secara simbolis. Mimpi tipe ini bisa menjadi sebuah pencerahan selama diinterpretasikan dengan tepat.
3. Mimpi fantasi atau menyenangkan
Mimpi tipe ini biasa terjadi pada orang-orang yang sedang mengalami masa-masa sulit. Mimpi ini bisa membantu seseorang lebih ikhlas menjalani kesusahan hidupnya lalu bangkit dengan sikap yang lebih positif.
4. Mimpi kreatif atau problem solving
Seseorang yang mimpi tipe ini akan terbangun dengan perasaan lega atau merasa terbebaskan dari suatu tekanan.
5. Mimpi buruk
Mimpi tipe ini mengikuti stres yang lebih dulu dialami seseorang. Seperti stres masalah pekerjaan, rumah tangga, berita-berita jelek di media, dan lain-lain. Mimpi buruk juga bisa berarti tanda adanya masalah dalam hidup yang belum terpecahkan.
6. Mimpi sadar
Mimpi ini menarik karena seseorang yang mengalaminya bisa mengontrol 'jalan cerita' mimpinya. Mimpi tipe ini sangat menyenangkan tentunya.
7. Mimpi supernatural
Tipe mimpi ini sangat langka terjadi. Namun saat mengalaminya, seseorang akan sulit melupakan, bahkan hingga bertahun-tahun. Mimpi tentang masa depan yang kemudian benar terjadi salah satunya.
-
Gaya Hidup
Mendefinisikan Ulang Kenyamanan dalam Situasi Normal Yang Lebih Baik Dengan Memilih Kasur Yang Tepat
RedaksiSelasa, 9 November 2021 -
Gaya Hidup
Sulit Tidur Nyenyak Saat Pandemi? Perhatikan Kualitas Tempat Tidur Sejak Dini!
RomauliSabtu, 23 Oktober 2021 -
Gaya Hidup
Lakukan Segera, 4 Aktivitas yang Tidak Boleh Dilakukan Sebelum Tidur
Indra KurniawanSabtu, 7 Agustus 2021 -
Gaya Hidup
Ustad Maulana Berbagi Tips Pentingnya Menjaga Kualitas Tidur dengan Kasur Halal
RomauliSelasa, 25 Mei 2021 -
-
Berita
Jam Bangun Tidur Pagi Bisa Ungkap Kepribadian Lho, Kamu yang Mana?
TEEN.CO.IDJumat, 26 Februari 2021 -
-
-