3 Tips meningkatkan Kualitas Udara di Dalam Rumah
TABLOIDBINTANG.COM - Untuk meningkatkan kualitas udara dalam rumah salah satunya dengan ventilasi silang. Cara tersebut tetapi tetap harus didukung dengan menciptkan area-area penghasil udara yang bersih. Selain itu, buatlah penghalang udara panas agar bisa meminimalisir masuk ke dalam dengan membuat barrier pada area outdoor, memasukan elemen air, dan juga desain plafon
Berikut tiga tips meningkatkan kualitas uda di rumah :
1. Membuat barrier
Barrier pada sistem penghawaan disebut juga dengan penghalang yang berfungsi untuk mengurangi volume udara panas yang masuk ke dalam rumah. Cara ini biasanya dengan menggunakan barrier berupa tanaman pada sisi rumah seperti pagar. Kadar panas yang dibawa udara menuju rumah dapat berkurang, karena sebagian udara tersebut diredam oleh barisan pepohonan pada sisi rumah.
Bentuk barrier bisa berupa pagar tanaman rambat atau pagar yang memang sengaja dibuat dengan tanaman yang berjajar. Pada pagar dinding bata atau pagar besi, bagian dalam maupun luarnya dibiarkan ditumbuhi tanaman hingga menutupi seluruh area pagar.
2. Jenis tanaman
Untuk mendapatkan barrier yang maksimal dibutuhkan jenis tanaman yang tepat. Keberadaan tanaman akan melakukan fotosintesis di siang hari yang menyerap karbondioksida (CO2) dan melepaskan oksigen (O2) sehingga membuat udara di sekitarnya menjadi segar. Jenis tanaman yang digunakan sebagai barrier harus mudah beradaptasi dengan perubahan cuaca seperti kelembaban, temperatur, jenis tanah, dan tingkat kesuburan tanah akan menghasilkan tanaman dengan pertumbuhan yang baik. Gunakan tanaman yang cocok seperti lantana, teh-tehan, bugenvil, soka, kemuning, alamanda, dan jenis tanaman rambat lainnya).
3. Elemen air
Untuk menambah dukungan udara yang dingin dan bersih, dibutuhkan elemen air di rumah. Adanya air, baik di luar maupun di dalam area rumah dapat menanambah kesejukan hunian. Hal ini disebabkan udara panas dari luar akan direndam dengan udara dingin yang dihasilkan dari elemen air, sehingga mendinginkan ruangan.
Cara yang paling mudah dengan membuat kolam, bisa difungsikan sebagai air mancur, kolam renang atau kolam ikan. Jika dijadikan kolam renang atau kolam ikan, tentunya pertimbangan biaya pembuatan dan perawatan harus dipikirkan dengan masak. Elemen air juga bisa dimasukkan ke dalam rumah. Umumnya dengan membuat kolam ikan, fountain, waterwall, dan lainnya.
-
Film Tv Musik
Sayap-Sayap Patah Susul Kukira Kau Rumah, Mumun Tembus Setengah Juta Penonton
Indra KurniawanSabtu, 10 September 2022 -
Film Tv Musik
Sukses di Bioskop, Film Kukira Kau Rumah Kini Bisa Ditonton dalam Bentuk DVD
SupriyantoRabu, 17 Agustus 2022 -
Berita
Dengan Kondisi Lemas, Sule Minta Netizen Tidak Menyalahkan Putri Delina dan Nathalie Holscher
SupriyantoSelasa, 2 Agustus 2022 -
Berita
Condotel Bintang 5 di TB Simaputang Jakarta, Pas Buat Staycation Dalam Rangka Healing
tabloidbintang.comMinggu, 31 Juli 2022 -
Gaya Hidup
Area Hijau di Kawasan Residensial Synthesis Huis Memberikan Ruang Untuk Dukung Tumbuh Kembang Anak
tabloidbintang.comSelasa, 26 Juli 2022 -
Berita
Ini yang Dilakukan Nathalie Holscher Sebelum Ceraikan Sule
Indra KurniawanSabtu, 9 Juli 2022 -
Gaya Hidup
Kini Ada Hunian Terjangkau dan Berkualitas di Area Transit Oriented Development di Jakarta
tabloidbintang.comSabtu, 9 Juli 2022 -
Gaya Hidup
Lifetime Design Meeting Point Serpong, Destinasi Bagi Pencari Inspirasi Interior yang Lagi Tren
tabloidbintang.comSabtu, 9 Juli 2022 -
Gaya Hidup
4 Tips Bersihkan Debu Di Rumah, Dari Area Kasur dan Karpet Hingga Sela-sela Sofa
tabloidbintang.comRabu, 6 Juli 2022