Jasad Paul Walker Sudah Selesai Diotopsi
TABLOIDBINTANG.COM - INVESTIGASI terhadap kecelakaan yang merenggut nyawa aktor Paul Walker terus dilakukan demi menguak fakta dibalik serangkaian pertanyaan yang belum terjawab.
Disampaikan Departemen Koroner Daerah Los Angeles, otopsi telah dilakukan.
Namun, otopsi atas jasad yang ditemukan di antara puing-puing kendaraan Porsche Carrera GT di sudut jalan Valencia, California ini belum dapat dipublikasikan.
E!Online, Rabu (4/12) melaporkan bahwa identitas korban telah diketahui namun identifikasi resmi dari pihak koroner masih belum disampaikan hingga kini.
Akibat jasad yang terbakar parah akibat kobaran api saat kecelakaan terjadi, pihak penyelidik melakukan pengidentifikasian berdasarkan catatan gigi korban.
Penahanan informasi dilakukan untuk mencegah tersebarnya informasi yang belum dikonfirmasi serta membiarkan seluruh pihak pemberitaan memiliki kesempatan yang sama untuk menyampaikan informasi tepat mengenai apapun yang telah diketahui, demikian dijelaskan kepala koroner Craig Harvey.
"Tantangan terbesar bagi pihak kami dan kami hanya memiliki satu kali kesempatan melakukannya dengan benar. Terdapat serangkaian pemeriksaan dan pertimbangan yang kami turuti sehingga pekerjaan kami jelas dan tepat. Kami berterimakasih juga kepada keluarga yang kami layani dan saya tahu media menginginkan informasi yang akurat," jelasnya.
Kecelakaan yang melibatkan Walker dan rekannya yang dikabarkan mengemudi kendaraan, Roger Rodas terjadi pada hari Sabtu, (30/11). Sebelum peristiwa naas terjadi, Walker usai menggelar acara amal untuk organisasi Reach Out Wordlwide (ROWW) miliknya dalam rangka membantu korban topan Haiyan di Filipina.
(tika/ade)
-
Hollywood
Ibu Paul Walker Minta Maaf pada Vin Diesel Setelah Putranya Meninggal, Mengapa?
Andira PutriKamis, 13 April 2017 -
-
Film Tv Musik
Mendiang Paul Walker Masih Akan Muncul di Fast and Furious 8?
Ulfa Gusti UtamiSenin, 3 April 2017 -
Film Tv Musik
[RESENSI FILM] xXx: Return of Xander Cage, Kisah Klasik Film Aksi dengan Parade Bintang Asia
Andira PutriRabu, 18 Januari 2017 -
Hollywood
Vin Diesel: Film 'XXX: Return of Xander Cage' Membantu Melupakan Rasa Kehilangan Paul Walker
Dwitya DhitoRabu, 4 Januari 2017 -
Hollywood
Vin Diesel Nyanyikan "See You Again" Mengenang Paul Walker
Khairiyah SartikaKamis, 7 Januari 2016 -
Hollywood
Paul Walker Tewas Akibat Kecelakaan, Ayahanda Gugat Porsche
Khairiyah SartikaKamis, 26 November 2015 -
Hollywood
Paul Walker Foundation Diluncurkan Bersamaan dengan Peringatan Hari Lahir ke-42 Tahun
Khairiyah SartikaSenin, 14 September 2015 -
Hollywood
Peringati Hari Ayah, Meadow Walker Unggah Foto Kenangan Bersama Paul Walker
Khairiyah SartikaSenin, 22 Juni 2015