Sibuk Jalani Proses Hukum, Lyra Virna Diprotes Anak
TABLOIDBINTANG.COM - Lyra Virna masih menjalani proses hukum terkait kasus pencemaran nama baik yang dilaporkan Lasty Annisa, pemilik perusahaan travel Ada Tour.
Hampir setiap pekan Lyra Virna menghadiri persidangan di Pengadilan Negeri Bekasi, Jawa Barat. Di luar itu, Lyra Virna juga harus terus berkomunikasi dengan tim pengacaranya membahas setiap langkah yang akan diambil.
Lyra Virna mengaku sempat diprotes oleh sang buah hati karena terlalu banyak waktunya yang tersita untuk proses hukum.
"Komplain pasti, karena mereka ngerasa kok enggak kelar-kelar ya mi," ungkap Lyra Virna, usai menjalani sidang lanjutan di Pengadilan Negeri Bekasi, Kamis (13/12).
Namun, menurut Lyra Virna, ada kalanya anak juga muncul sebagai kekuatannya dalam menghadapi masalah ini.
"Mereka selalu nguatin, 'Umi tenang aja, insyaAllah'. Karena mereka belajar agama juga, jadi memang buat aku anak-anak tuh agamanya mesti paham. Karena mereka paham agama, mereka tahu bahwa bagaimana pun insyaAllah Allah selalu di pihak yang benar," tutur Lyra Virna.
Untuk persidangan kali ini, Lyra Virna kembali harus menelan kekecewaan. Sebab majelis hakim memutuskan untuk menunda sidang hingga Senin pekan depan, 17 Desember 2018, karena dua saksi ahli dari Jaksa Penuntut Umum (JPU) tidak hadir.
(ari/bin)
-
Berita
Temani Lyra Virna Periksa Kehamilan, Eisha Ingin Adik Perempuan
Indra KurniawanRabu, 29 Januari 2020 -
Berita
Tepis Gosip Pisah, Fadlan Muhammad Dampingi Lyra Virna Periksa Kandungan
Indra KurniawanRabu, 29 Januari 2020 -
Berita
Tepis Gosip Pisah, Fadlan Muhammad Doakan Lyra Virna dan Janinnya
Indra KurniawanJumat, 17 Januari 2020 -
Peristiwa
Lyra Virna Hamil Anak Fadlan Muhammad, Begini Reaksi Sang Ibunda
Indra KurniawanKamis, 16 Januari 2020 -
Peristiwa
Hamil di Usia 38 Tahun, Lyra Virna Bikin Janji Ini pada Sang Janin
Indra KurniawanKamis, 16 Januari 2020 -
Peristiwa
Lyra Virna Hamil Anak Pertama dari Fadlan Muhammad setelah 7 Tahun Menanti
Indra KurniawanKamis, 16 Januari 2020 -
-
-
Berita
Alasan Hakim Bebaskan Lyra Virna Meski Tindakannya Memenuhi Unsur Dakwaan
Ari KurniawanKamis, 24 Januari 2019