Indro Warkop Hingga Mapala UI Antar Jenazah Rudy Badil ke Peristirahatan Terakhir

Altov Johar | 13 Juli 2019 | 15:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Setelah sempat disemayamkan di Rumah Duka Rumah Sakit Dharmais, Jakarta Barat, keluarga dan kerabat mengantarkan jenazah Rudy Badil ke peristirahatan terakhirnya. Rudy Badil dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta Selatan.

Prosesi pemakaman pun berlangsung khidmad. Tidak sedikit Mahasiswa Pecinta Alam Universitas Indonesia (Mapala UI) datang untuk mengantarkan Rudy Badil pergi ke tempat peristirahatan terakhirnya. Seperti diketahui, Rudy Badil aktif sebagai pendaki Mapala UI semasa hidipnya.

Tak hanya itu, Indro Warkop juga turut hadir di prosesi pemakaman ini. Wajahnya terlihat sendu meratapi jenazah salah seorang pendiri Warkop DKI itu saat dimasukkan ke liang lahat.

Sementaran itu, Banu Adiksara, putra almarhum, tampak tegar mendapati kenyataan sang ayah telah pergi untuk selamanya. Duduk di dekat pusara, Banu terlihat memegangi foto almarhum.

"Rudy Badil memang sudah tidak ada, Bapak saya memang sudah tidak ada. Tapi ide-idenya tetep ada dan sekarang giliran kita untuk meneruskan legacy-nya dia. Selamat istirahat Bapak, yang tenang di sana. Jangan marah-marah lagi," ujar Banu usai prosesi pemakaman, Sabtu (13/7).

Rudy Badil dikenal sebagai salah seorang pendiri grup Warung Kopi Prambors yang di kemudian dikenal beken dengan nama Warkop DKI. Selain itu, Rudy juga seorang wartawan senior Harian Kompas.

Rudy Badil meninggal dunia setelah sempat mendapat dirawat di Rumah Sakit Hermina, Depok, pada Kamis (11/7). Rudy Badil menngembuskan napas terakhir di usianya ke 73 tahun.

(tov/bin)

Penulis : Altov Johar
Editor : Altov Johar