Kriss Hatta Banyak Baca Buku Tentang Hukum Selama di Penjara
TABLOIDBINTANG.COM - Kriss Hatta banyak menghabiskan waktu di dalam Rutan Cipinang dengan membaca buku. Beragam buku ia baca, dari mulai novel hingga hukum. Sejauh ini Kriss merasa bersyukur dalam kondisi sehat.
"Baca buku baca novel, baca renungan-renungan tentang hidup, macam-macam. Walaupun titel saya bukan sarjana hukum, tapi saya ingin ngerti tentang hukum lebih mendalam. Kan enggak ada salahnya," ujar Kriss Hatta di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (29/10).
Kriss melanjutkan, buku-buku itu memang sudah ada sejak dirinya menghadapi proses hukum kasus dugaan pemalsuan dokumen nikah. Ia bersyukur sedikit banyak mengerti tentang hukum.
"Buku itu udah ada dari kasus yang di Bekasi, udah lama jadi enggak dibawakan lagi. Sudah sangat (mengerti). Bahkan saya suka membedah kasus selebriti lainnya. Kenapa bisa begini, kenapa begini, gitu," urai Kriss.
Salah satunya yang dipelajari adalah kasus Medina Zein dengan Irwansyah. Menurutnya, permasalahan kedua artis tersebut sangat menarik.
"Oh itu seru banget. Ya aku enggak bisa ngomong depan kamera itu bukan ranah gue," pungkas Krisa Hatta.
(tov)
-
Berita
Bingung Masuk Masjid atau Gereja, Ini Cerita Kriss Hatta Kembali Memeluk Kristen saat Dipenjara
Ari KurniawanMinggu, 26 Desember 2021 -
Berita
Umumkan Kembali Memeluk Kristen, Kriss Hatta Lega Tak Perlu Pura-Pura Lagi
Ari KurniawanMinggu, 26 Desember 2021 -
Berita
Elly Sugigi Dimaki-maki Artis hingga Disomasi karena Tak Bisa Bayar Utang
SupriyantoRabu, 1 September 2021 -
Berita
Adik Kriss Hatta Jadi Mualaf Setelah Berbulan-bulan Mencari Kedamaian
SupriyantoRabu, 28 Juli 2021 -
Peristiwa
Kriss Hatta Pernah Jatuh Cinta pada Artis yang Ingin Mengajaknya Settingan
SupriyantoRabu, 9 Juni 2021 -
Berita
Pengakuan Kriss Hatta Tolak Rp150 Juta untuk Settingan Artis Baru hingga Anggota DPR
SupriyantoSelasa, 8 Juni 2021 -
Berita
Kriss Hatta Ungkap Fakta Hubungannya dengan Hilda Vitria Khan, Masih Sayang?
SupriyantoSelasa, 8 Juni 2021 -
Berita
Kriss Hatta, Cita-cita Pilot tapi Nyasar di Dunia Hiburan dan Ingin jadi Pengacara
SupriyantoSelasa, 8 Juni 2021 -