Suami 2 Kali Ditangkap Karena Narkoba, Dhawiya Zaida Umrah agar Tawadhu
TABLOIDBINTANG.COM - Suami Dhawiya Zaida, Muhammad Basurrah, ditangkap karena narkob untuk kedua kalinya. Bagi Elvy Sukaesih, ibunda Dhawiya apa yang terjadi pada keluarga merupakan pelajaran penting yang bisa diambil hikmahnya.
Elvy berusaha ikhlas dan menghadapi cobaan hidup dengan lapang dada. Namun, ratu dangdut itu juga memikirkan orang tua kandung menantunya.
"Pertama maminya (besan) mesti kuat, mamanya kan udah kepala enam. Alhamdulillah saya terima ini semua dengan senang hati dengan senyum dengan hati besar. Saya yakin ada hikmah dibalik itu semua," ungkap Elvy Sukaesih di kawasan Daan Mogot, Jakarta Barat, Kamis (7/11) malam.
"Kalau Allah berikan ujian, Dia mau naikkan derajat hambanya itu sendiri dan artinya amin insyaallah saya nggak pernah suudzon kepada Allah jangan sampai," tambah Elvy Sukaesih.
Elvy mengatakan, beberapa hari setelah penangkapan Muhammad Basurrah, Dhawiya berserah diri kepada Tuhan. Putri bungsu Elvy Sukaesih itu pergi ke Tanah Suci menunaikan ibadah umrah.
Elvy juga berharap anaknya itu dapat menjalankan ibadahnya dengan tawadhu atau rendah hati.
"Oh alhamdulillah sih artinya insyaallah mudah-mudahan dia (Dhawiyah) tambah tawadhu lebih bagaimana dia merasakan, makanya dia berangkat umrah untuk dia berdoa yang bener itu harapan kita," pungkas Elvy Sukaesih.
(pri)
-
Berita
Sempat Terpapar Covid-19, Elvy Sukaesih: Jangan Digampangin!
SupriyantoJumat, 20 November 2020 -
Film Tv Musik
Siapa Peraih Lifetime Achievement Anugerah Dangdut Indonesia Tahun Ini?
Ari KurniawanJumat, 20 November 2020 -
-
-
-
Peristiwa
Dhawiya Zaida Sedih Suaminya Dituntut Hukuman 7,5 Tahun Penjara
Ari KurniawanJumat, 3 Juli 2020 -
Berita
Dhawiya Zaida Lewati Tahun 2019 dengan Banyak Masalah Berat
SupriyantoJumat, 27 Desember 2019 -
Berita
Rumah Tangga Dikabarkan Retak, Begini Tanggapan Dhawiya Zaida
SupriyantoKamis, 26 Desember 2019 -
Berita
Kesepian, Dhawiya Zaida Berdoa Suaminya Tak Lagi Dipenjara karena Narkoba
SupriyantoJumat, 20 Desember 2019