Karena Hal Ini, Kobe Bryant Rajin Nonton Telenovela Bareng Vanessa

Binsar Hutapea | 30 Januari 2020 | 07:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Kobe Bryant dikenal sebagai pemain basket yang menguasai sejumlah bahasa. Selain bahasa Inggris, ia fasih berbahasa Italia dan juga Spanyol. 

Kemampuan berbicara dalam bahasa Italia didapat pemain klub bola basket Los Angeles Lakers selama 20 musim itu lantaran menghabiskan masa kecilnya di Italia. Sang ayah, Joe Bryant, sempat bergabung dengan salah satu klub basket di Italia. 

Sementara itu, kemampuan berbahasa Spanyol didasari keinginan Kobe Bryant bisa berkomunikasi dengan penggemar berdarah Latin. Seperti diketahui, Los Angeles dihuni oleh banyak keturunan Latin yang berbahasa Spanyol. “Fans Latin sangat penting bagi saya karena ketika tiba di Los Angeles, mereka dengan penuh cinta menyambut saya,” katanya dalam bahasa Spanyol saat diwawancara ESPN, beberapa tahun lalu.  

 “Jadi saya memberi tahu mereka, ‘beri waktu buat saya dua atau tiga tahun untuk mempelajari bahasa Spanyol'," lanjutnya. 

Lantas bagaimana cara Kobe Bryant mempelajari bahasa Spanyol? Salah satunya dengan rajin menonton telenovela bersama sang istri, Vanessa, yang berdarah Meksiko. "Saya menontonnya bersama istri dan juga mertua saya," lanjutnya.  

Ia lalu mengungkap telenovela favoritnya adalah La Madrastra yang dibintangi aktor Meksiko Victoria Ruffo dan César Évora. Tak hanya itu, ia juga menyukai  Sábado Gigante yang menampilkan legenda Chile, Don Francisco.

Seperti diketahui, legenda NBA Kobe Bryant dan putrinya Gianna tewas dalam kecelakaan helikopter di Calabasas pada Minggu (26/1) waktu setempat. Sampai saat ini otoritas yang berwenang masih menyelidiki peristiwa tersebut. 

 

 

Penulis : Binsar Hutapea
Editor : Binsar Hutapea