SBY Mengklaim Lebih Berhasil Turunkan Kemiskinan Ketimbang Jokowi
TABLOIDBINTANG.COM - Mantan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY membandingkan prestasinya dalam pengentasan kemiskinan dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Menurut SBY, angka kemiskinan bisa turun hingga enam persen dalam 10 tahun kepemimpinanya.
"Ini kami capai dengan program pro-rakyat yang masif," tulis SBY dalam akun twitternya, @SBYudhoyono, Rabu, 1 Agustus 2018. Sebanyak 17 cuitan ditulis SBY mengenai isu kemiskinan yang saat ini ramai dibicarakan.
Sementara, kata SBY, pemerintahan sekarang dalam waktu 3 tahun berhasil menurunkan angka kemiskinan sebesar 1 persen. "Mudah-mudahan hingga akhir 2019 bisa mencapai 3 persen," tulisnya.
SBY pertama kali menjabat sebagai presiden pada 20 Oktober 2004. Saat itu, SBY diwarisi angka kemiskinan sebesar 16,66 persen atau sekitar 36,15 juta penduduk miskin oleh presiden sebelumnya, Megawati Soekarnoputri.
Sebulan menjelang SBY lengser pada 20 Oktober 2014, kemiskinan berada di level 10,96 persen atau bersisa 27,73 juta penduduk. Artinya dalam 10 tahun, pemerintahan SBY berhasil menekan angka kemiskinan sebesar 5,7 persen.
Jokowi kemudian naik menggantikan SBY pada 20 Oktober 2014. Maret 2018, Badan Pusat Statistik menyatakan angka kemiskinan berhasil mencapai satu digit untuk pertama kali dalam sejarah yaitu di level 9,82 persen. Artinya, dalam waktu sekitar 3 tahun plus 5 bulan, pemerintahan Jokowi bisa menekan angka kemiskinan hingga 1,14 persen.
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati sebelumnya menyebutkan pengumuman BPS bahwa per Maret 2018 tingkat kemiskinan mencapai 9,82 persen sebagai sebuah pencapaian yang monumental. "The first time in the history of Indonesia, tingkat kemiskinannya di bawah 10 persen," katanya, Senin, 16 Juli 2018.
Menurut Sri Mulyani, upaya menurunkan di bawah 10 persen merupakan hal yang luar biasa dan pemerintah Presiden Joko Widodo atau Jokowi tidak berhenti di situ. "Kami masih tidak berhenti di situ, kami ingin turunkan lebih lanjut," ucapnya.
Belakangan SBY mengklaim bahwa dirinya lebih berhasil menurunkan tingkat kemiskinan. Sebab, dalam rentang waktu yang sama, yaitu pada Maret 2008, SBY mengurangi angka kemiskinan hingga 15,42 atau sekitar 1,24 persen. Lalu tingkat kemiskinan turun menjadi 3,19 persen, lebih besar terjadi pada periode pemerintahan kedua, SBY - Boediono.
-
Peristiwa
Jokowi Kembali Ingatkan Hati-hati Pilih Capres dan Cawapres
RedaksiSelasa, 8 November 2022 -
Peristiwa
Tarif Cukai Dinaikkan, Rokok Makin Mahal, Akankah Konsumsinya Menurun Seperti Diharapkan?
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
-
Peristiwa
Berkelana di Ibu Kota Nusanstara Lewat Platform Jagat Nusantara
RedaksiSenin, 31 Oktober 2022 -
Peristiwa
Presiden Jokowi Ikut Berduka Atas Tragedi Halloween Itaewon
RedaksiMinggu, 30 Oktober 2022 -
Peristiwa
Tinjau IKN Lewat Jalur Laut, Jokowi Sampaikan Sejumlah Progres
RedaksiRabu, 26 Oktober 2022 -
Peristiwa
Gangguan Ginjal Akut pada Anak, Jangan Anggap Ini Masalah Kecil
RedaksiSelasa, 25 Oktober 2022 -
Peristiwa
Payung Hukum Jelas, Jokowi Minta Investor Tak Ragu Tanam Modal di IKN
RedaksiKamis, 20 Oktober 2022 -
Peristiwa
Temui Presiden FIFA, Jokowi Pastikan Transformasi Sepak Bola Indonesia Sesuai Standar
RedaksiRabu, 19 Oktober 2022