Hari Ibu 22 Desember, Marcella Zalianty Ingin Jadi Ibu Zaman Now
TABLOIDBINTANG.COM - Marcella Zalianty mengatakan menjadi "ibu zaman now" yang melek dengan perkembangan teknologi menjadi penting. Marcella memiliki dua anak laki-laki dengan Ananda Mikola, yaitu Kana Mahatma Soeprapto, 6 tahun, dan Aryton Magali Sastra Soeprapto, 4 tahun.
Marcella Zalianty melihat peran ibu di Indonesia tidak hanya mengajarkan anak, tapi juga menjadi contoh seluruh bangsa. Salah satunya untuk menjadi contoh cara menggunakan teknologi. Peran ibu yang lebih dominan tersebut menjadi semangat Hari Ibu tahun ini, yang diperingati setiap 22 Desember.
"Seorang ibu sudah harus menjadi ibu zaman now yang melek dengan dunia digital, melihat sekarang perkembangan era digital yang masih berkembang," tutur Marcella Zalianty kepada Tempo, Rabu, 20 Desember 2017. "Saya pikir peran ibu menjadi dominan, literasi digital harus menjadi fokus yang utama."
Marcella Zalianty menjelaskan bahwa perempuan Indonesia memiliki sejarah kecerdasan dan melek teknologi sejak dulu. Contohnya, pahlawan perempuan Laksamana Malahayati yang memiliki seratus kapal dengan teknologi yang sangat maju pada masa itu. Sebab itu, Marcella merasa pada era digital saat ini, ibu-ibu harus bisa beradaptasi dengan perkembangan teknologi.
"Kita perempuan Indonesia memiliki peran melahirkan generasi baru. Bukan hanya sebagai ibu untuk anak-anak kita, tapi juga sebagai ibu untuk bangsa," ucap Marcella.
Marcella Zalianty menambahkan, banyak anak yang sudah lebih cerdas menggunakan teknologi dibanding orang tuanya. Menurutnya, kondisi itu sebenarnya berbahaya. Karena itu, peran ibu zaman now sudah tidak lagi berkutat pada hal-hal yang konvensional, melainkan menjadi inspirasi buat anak.
-
Gaya Hidup
Rekomendasi 3 Hadiah Spesial Untuk Rayakan Hari Ibu, Termasuk Skincare untuk Mama
RedaksiRabu, 22 Desember 2021 -
-
-
Berita
Marcella Zalianty Bakal Punya Keponakan, 2 Bulan Lagi Lahirkan Anak Pertama
Indra KurniawanJumat, 28 Mei 2021 -
Film Tv Musik
ANTV Tayangan Sinetron MENANTI SURGA, Dibintangi Anjasmara - Marcella Zalianty - Didi Riyadi
Ari KurniawanRabu, 26 Mei 2021 -
Film Tv Musik
Ingat Ibu, Dyah Permata Menangis Dengar Lagunya Sendiri
Ari KurniawanSenin, 21 Desember 2020 -
Berita
Marcella dan Olivia Zalianty Bicara Soal Perbedaan Pendapat dalam Penanganan Covid-19
RedaksiSenin, 18 Mei 2020 -
Berita
Sambut Hari Ibu, Para "Ibu Hebat" Dapat Perawatan Kecantikan Gratis
Ari KurniawanMinggu, 17 November 2019 -
Berita
Hal Apa yang Paling Sering Menjadi Bahan Ngerumpi Komunitas Ibu Rumah Tangga?
TEMPOKamis, 25 April 2019