Mengaku Itikaf, Mandala Shoji Larang Istri Bilang ke Anak Soal Dirinya Dipenjara
TABLOIDBINTANG.COM - Mandala Shoji menyerahkan diri setelah sempat menghilang saat dicari Jaksa untuk eksekusi vonis Pengadilan Negeri Jakarta Pusat menghukum Mandala 3 bulan penjara karena melanggar peraturan kampanye.
Kini, Mandala berada di Rutan Salemba sejak Jumat (8/2) siang untuk menjalankan masa hukuman selama tiga bulan ke depan. Kepada anak-anak, istri Mandala Shoji, Maridha Deanova Safriana mengaku berbohong tatkala ditanya oleh anak-anaknya.
"Mandala bilang dan minta jangan dijelasin ke anak. Dia (Mandala) cuman bilang, 'jangan bilang saya di penjara. Bilang aja saya itikaf di masjid' gitu," kata Maridha Deanova Safriana usai mengisi acara di Trans TV, Jl. Tendean, Jakarta Selatan, Senin (18/2).
Maridha Deanova mengungkapkan alasan Mandala tersebut, karena mereka berdua tidak mau sang anak kepikiran masalah orangtuanya. Menurutnya, ketiga anak mereka pun belum mengerti soal kasus yang dihadapi oleh Mandala.
"Yang kasihan memang anak-anak. Mereka pada nanyain, 'ayah kemana sih bu? Kok itikaf lama banget dan enggak pulang-pulang? Aku salah apa yah? sampai ayah enggak pulang-pulang itikafnya' seperti itu," kata Maridha Deanova.
"Kemudian aku mencoba menenangkan anak aku dengan bilang, 'ayah itikaf bukan kesalahan kamu. Tapi memang disuruh oleh Allah untuk itikaf' begitu," pungkas Maridha Deanova Safriana.
(pri / ray)
-
Peristiwa
Mandala Shoji Cerita Kehidupan di Penjara, Satu Sel dengan 16 Orang
TEMPOSelasa, 12 Februari 2019 -
-
Peristiwa
Istri Mandala Shoji Menangis Ingat Suami Masuk Rutan Salemba
SupriyantoMinggu, 10 Februari 2019 -
Berita
Bantah Buron, Istri Mandala Shoji Ungkap Alasan Suami Menghilang
SupriyantoMinggu, 10 Februari 2019 -
-
Berita
Buron, Kejaksaan Duga Mandala Shoji Bersembunyi di Kudus dan Surabaya
TEMPOMinggu, 3 Februari 2019 -
Berita
Mandala Shoji Buron, Netizen Minta Tim Termehek Mehek Mencarinya
Christiya Dika HandayaniKamis, 31 Januari 2019 -
-
Peristiwa
Mandala Shoji Buron, Pengacara Mengaku Tak Tahu Keberadaannya
TEMPOKamis, 31 Januari 2019