Anies Baswedan Hari Ini Umumkan Tarif MRT Jakarta

TEMPO | 25 Maret 2019 | 10:15 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan tarif MRT Jakarta akan diumumkan pada Senin, 25 Maret 2019, dalam rapat bersama dengan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah. "Kesepakatannya sudah ada, nanti diketok hari Senin," ujar Anies di Bundaran HI, Ahad, 24 Maret 2019.

Anies sudah mengantongi tarif yang telah disepakati. Namun ia tidak bersedia menyampaikan karena menunggu hasil rapat dengan anggota Dewan. "Table harganya ada di kantong saya sekarang," ujarnya.

Anies bersyukur pembangunan MRT tahap pertama telah rampung dan bisa mulai beroperasi. Pada fase pertama telah dibangun 13 stasiun yang terbentang dari Lebak Bulus sampai Bundaran HI.

Saat awal beroperasi, kata dia, MRT akan beroperasi dengan delapan rangkaian mulai 05.30- 22.30 selama Maret-April 2019. Setelah itu, jumlah rangkaian ratangga bakal ditambah menjadi 16 rangkaian dengan jam operasional pukul 05.00-24.00. "Saat ini telah siap 71 masinis dan 350 tenaga operasional dan pemeliharaan."

Anies mendoron MRT untuk menjadi bagian dari Jak Lingko, sebagai sebuah sistem integrasi transportasi Ibu Kota. Saat ini MRT telah terintegrasi dengan TransJakarta. "Ke depan kami dorong terus integrasi dengan moda transportasi lainnya seperti LRT dan Commuter Line," ujarnya

Anies Baswedan berharap keberadaan MRT Jakarta bisa memberikan kenyamanan dan kemudahan kepada masyarakat. Anies juga berharap masyarakat turut membentuk perilaku dan karakter sebagai warga dunia yang maju dan beradab.

TEMPO.CO

Penulis : TEMPO
Editor : TEMPO