Polisi Pastikan Tidak Ada Unsur Pidana Atas Meninggalnya Lina Jubaedah
TABLOIDBINTANG.COM - Kecurigaan Rizky Febian dan keluarga yang menduga Lina Jubaedah meninggal tak wajar ternyata tidak terbukti. Jumat (31/1), Polda Jawa Barat mengumumkan hasil otopsi yang dilakukan penyidik dan tim forensik.
Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Saptono Erlangga Waskitoroso, mengungkap tidak ada unsur kekerasan atau racun yang menyebabkan Lina Jubaedah meninggal pada 4 Januari 2020.
"Sebagai kesimpulan, setelah dilakukan pemeriksaan autopsi dan laboratorium forensik, dapat dijelaskan bahwa kematian saudari Lina Jubaedah bukan karena adanya kekerasan maupun racun di dalam tubuh saudari Lina Jubaedah, akan tetapi akibat penyakit," ucap Saptono Erlangga di Mapolrestabes Bandung, Jawa Barat, Jumat (31/1).
Polisi mengumumkan setelah mendalami pemeriksaan berdasarkan hasil otopsi dan pemeriksaan laboratorium forensik.
Kemudian Polisi juga memastikan laporan Rizky Febian atas dugaan pembunuhan dan pembunuhan berencana tidak terbukti.
"Tidak terbukti, karena peristiwa tersebut bukan merupakan tindak pidana," pungkas Saptono Erlangga.
(pri)
-
Berita
Ungkap Isu Perselingkuhan, Mantan ART Mengaku Tahu Banyak Soal Nathalie Holscher
RedaksiRabu, 2 November 2022 -
Berita
Pajang Mantan Pacar di Instagram, Nathalie Holscher Tegaskan Bukan Selingkuhan
SupriyantoSenin, 31 Oktober 2022 -
Berita
Sudah Cerai, Sule Enggan Komentar Soal Kabar Nathalie Holscher Selingkuh
RedaksiSelasa, 25 Oktober 2022 -
Berita
Heboh Foto Prewedding dengan Memes Prameswari, Sule: Doakan Aja
RedaksiSenin, 24 Oktober 2022 -
-
Berita
Tak Terima Disebut Selingkuhi Sule, Nathalie Holscher Somasi Mantan ART
RedaksiKamis, 20 Oktober 2022 -
Berita
Sibuk Cari Uang, Nathalie Holscher Tak Peduli Jika Harus Menjadi Komedian Seperti Sule
RedaksiJumat, 30 September 2022 -
Berita
Ramai Dijodohkan Netizen, Frans Akui Nyaman dengan Nathalie Holscher
RedaksiRabu, 28 September 2022 -
Berita
Putri Delina Kenang Masa Sulit Kehidupan Orang Tuanya sampai Makan Hanya Pakai Nasi dan Kerupuk
Indra KurniawanRabu, 28 September 2022