Dugaan Penjualan Foto Selfie KTP, Ini Pernyataan Kominfo
TABLOIDBINTANG.COM - Beberapa hari lalu ramai kabar soal penjualan foto selfi memegang KTP. Kalau informasi ini benar, tentu sangat meresahkan bagi mereka yang foto dirinya memegang KTP diperjualbelikan orang tak bertanggung jawab. Setelah kabar ini beredar, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) melakukan penelusuran mengenai informasi yang sebelumnya beredar di platform media sosial. Berikut ini pernyataan resmi Kominfo terkait informasi itu, seperti dikutip dari laman Kominfo.
Kementerian Komunikasi dan Informatika saat ini sedang melakukan penelusuran lebih lanjut terkait informasi mengenai dugaan penjualan foto selfie KTP secara tidak sah yang beredar di platform media sosial.
Langkah-langkah tegas akan segera kami lakukan setelah berkoordinasi lebih lanjut baik secara internal, maupun dengan Kementerian/Lembaga terkait.
Kami tegaskan kembali bahwa seluruh Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE) wajib untuk mematuhi ketentuan perundang-undangan yang berlaku, termasuk ketentuan mengenai pengamanan sistem elektronik dan perlindungan data pribadi. Segala bentuk pelanggaran terhadap ketentuan yang berlaku akan diproses sesuai hukum yang berlaku.
Kami mengimbau masyarakat untuk semakin berhati-hati dalam menjaga keamanan data pribadi dengan tidak menyebarkan kepada pihak-pihak yang tidak berkepentingan, dan menjaga keamanan gawai atau perangkat elektronik lain yang digunakan untuk menyimpan data pribadi.
Kami mengajak masyarakat untuk melaporkan temuan konten negatif serta tindakan-tindakan pelanggaran peraturan perundang-undangan lain di ruang digital melalui aduankonten.id atau kanal-kanal aduan lain yang kami sediakan.
Sumber: Kominfo.go.id.
-
Peristiwa
Kominfo Kembali Buka Akses Lima PSE, Termasuk Paypal dan Steam
RedaksiRabu, 3 Agustus 2022 -
Peristiwa
Begini Kondisi Jaringan Telekomunikasi Sekitar Gunung Semeru Setelah Erupsi
RedaksiSelasa, 7 Desember 2021 -
Peristiwa
Awas, Hati-hati Ada Aplikasi PeduliLindungi Palsu, Hanya Beda 1 Huruf
RedaksiJumat, 10 September 2021 -
Berita
Menkominfo Kenang Pengabdian Menteri Penerangan Harmoko yang Meninggal di Usia 82 Tahun
RedaksiSenin, 5 Juli 2021 -
Peristiwa
Dugaan Kebocoran Data Pribadi Penduduk Indonesia, Ini Tindak Lanjut Kominfo
RedaksiMinggu, 23 Mei 2021 -
Peristiwa
Update Kominfo Terkait Dugaan Kebocoran Data Pribadi Penduduk Indonesia
RedaksiSabtu, 22 Mei 2021 -
Peristiwa
Kominfo Minta Platform WA dan FB Terapkan Pelindungan Data Pribadi
RedaksiSelasa, 12 Januari 2021 -
Peristiwa
Begini Tahapan Pemblokiran Kartu Prabayar jika Tidak Diregistrasi
TEMPOJumat, 3 November 2017 -