Ini Jawaban Jonathan Frizzy Soal Pindah Agama saat Menikahi Dhena Devanka

Ari Kurniawan | 7 September 2021 | 04:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Perceraian Jonathan Frizzy dengan Dhena Devanka mencuatkan isu seputar agama. Pasalnya mereka diketahui menikah secara diam-diam di sebuah gereja kawasan Jakarta Selatan. Namun saat permasalahan rumah tangga memuncak, Dhena menggugat cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan, bukan ke Pengadilan Negeri.

Ibnu Ali Tindri, kuasa hukum Dhena Devanka, mengatakan alasan mengajukan gugatan ke PA Jakarta Selatan lantaran memiliki bukti bahwa pernikahan Ijonk dilaksanakan secara agama Islam dan tercatat di Kantor Urusan Agama (KUA). 

Jonathan Frizzy sendiri tidak mau banyak berkomentar terkait masalah keyakinan. Secara singkat, Ijonk hanya menegaskan bahwa ia dan Dhena Devanka tidak pernah berniat mempermainkan agama. "Nggak ada yang mempermainkan agama di sini," ungkap Jonathan Frizzy, saat dijumpai di Polres Metro Jakarta Selatan, Senin (6/9).

Soal pernikahan yang digelar secara Islam, Jonathan Frizzy juga menolak untuk bersuara. "Aku nggak perlu jawab itu ya, itu urusan rumah tangga saya," tegasnya.

Sebelumnya, kabar Jonathan Frizzy mualaf juga diungkap langsung oleh sang paman, Benny Simanjuntak. Benny mengakui keponakannya itu pindah agama demi istrinya, Dhena Devanka.

"Ijonk (sapaan akrab Jonathan) itu sampai meninggalkan Tuhan Yesus dan keluarganya demi kau (Dhena). Ingat, demi kau," ungkap Benny Simanjuntak di video instagram dikutip Senin (6/9).

Perceraian Jonathan Frizzy dengan Dhena Devanka sedang bergulir di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Sidang perdana rencananya digelar 16 September 2021 mendatang dengan agenda mediasi.

Penulis : Ari Kurniawan
Editor : Ari Kurniawan