Heboh Rendang Babi, Kemenag Dorong Usaha Restoran Percepat Sertifikasi Halal
TABLOIDBINTANG.COM - Setelah heboh rendang babi, Kementerian Agama mengimbau para pengusaha restoran untuk segera mengajukan sertifikasi halal. Imbauan ini disampaikan Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Kementerian Agama (Kemenag) Muhammad Aqil Irham menanggapi munculnya kasus rendang babi yang viral di masyarakat. "Sertifikasi halal ini penting dilakukan untuk memberikan kepastian, keamanaan, dan perlindungan bagi konsumen dalam memilih produk halal," ungkap Aqil Irham, Senin (13/6/2022).
"Ini harus dilakukan seluruh pelaku usaha, termasuk pemilik restoran yang kita tahu biasanya menyediakan makanan halal seperti rumah makan padang," imbuhnya.
Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi sebelumnya juga mengusulkan masakan padang yang ada di pelbagai wilayah di Indonesia dilakukan sertifikasi oleh Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM). Menanggapi hal ini, Aqil mendorong Pemda Sumbar dan IKM untuk mengimbau rumah makan padang mendaftar sertifikasi halal di BPJPH.
"Saya sudah dua kali bertemu Pa Gubernur Sumbar bicara tentang jaminan produk halal. Jadi kami berharap Pemda Sumbar dan IKM dapat membantu untuk mengimbau ke setiap rumah makan padang maupun pelaku usaha lainnya untuk mendaftar sertifikasi halal di BPJPH," ujar Aqil.
Berdasarkan pera turan Jaminan Produk Halal (JPH) kewajiban sertifikat halal untuk produk makanan, minuman, sembelihan dan jasa sembelihan sudah di mulai sejak 17 Oktober 2019 hingga 17 Oktober 2024."Meskipun masih ada waktu hingga 2024, sebaiknya untuk usaha makanan dan minuman bisa segera daftar di BPJPH utk proses sertifikat halal," tuturnya.
Apalagi pengajuan sertifikasi halal cukup mudah dan murah. "Tiap pelaku usaha cukup mengakses ptsp.halal.go.id untuk melakukan pendaftaran sertifikasi halal. Panduannya pun cukup jelas di sana," tutup Aqil.
Sumber: kemenag.go.id.
-
Peristiwa
Pemerintah Menetapkan Iduladha 1443 H Jatuh pada Minggu 10 Juli 2022
RedaksiKamis, 30 Juni 2022 -
Peristiwa
Hingga Kemarin Jemaah Haji yang Wafat di Tanah Suci Sebanyak 7 Orang
RedaksiSelasa, 21 Juni 2022 -
Peristiwa
Cuaca di Arab Saudi Sangat Panas, Kaki Jemaah Haji Bisa Melepuh Bila Tak Pakai Sandal
RedaksiMinggu, 19 Juni 2022 -
Peristiwa
Tip Kesehatan untuk Jemaah Haji dengan Risiko Tinggi Agar Ibadah Tetap Maksimal
RedaksiJumat, 17 Juni 2022 -
Peristiwa
Masa Tunggu Ibadah Haji Sampai 90 Tahun, Ini Penjelasan Kemenag
RedaksiKamis, 16 Juni 2022 -
Peristiwa
Bertemu Paus Fransiskus di Vatikan, Menag Sampaikan Undangan Presiden Jokowi
RedaksiKamis, 9 Juni 2022 -
Peristiwa
Label Halal MUI Tidak Berlaku Lagi, Ini Filosofi Label Halal Indonesia yang Diterbitkan Kemenag
tabloidbintang.comMinggu, 13 Maret 2022 -
-
Berita
Wayang Yang Tersayang, Antara Halal dan Haram Dalam Islam
Oleh: K.H. Khotimi Bahri, S.Ag, M.PSabtu, 26 Februari 2022