Hal Unik Dirasakan Rifky Balweel Usai Menikahi Biby Alraen

Supriyanto | 8 Januari 2018 | 09:20 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Rifky Balweel dan Biby Alraen resmi menikah pada Minggu (7/1), di Masjid Darul Ilmi, Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Rifky menikahi Biby dengan mas kawin berupa logam mulia 10 gram dan mushab Alquran.

Rifky Balweel mengatakan ijab kabul menggunakan bahasa Arab merupakan permintaan dari istrinya. Ia pun bersyukur proses akad nikah berjalan lancar.

"Akad nikah Alhamdulillah lancar meskipun Biby permintaan bisanya pakai bahasa Arab," ujar Rifky Balweel.

Yang menarik, Rifky Balweel mengaku jantungnya berdetak kencang justru setelah menyelesaikan proses ijab kabul. Hal tersebut dirasakan Rifky karena ada rasa haru bercampur bahagia karena telah menikahi wanita pilihannya.

"Malah deg-degan setelah ijab qabul. Berasa jantung deg deg deg. Sebelum akad masih santai, terharu bahagia," pungkas Rifky Balweel.

Ini bukan pernikahan pertama Rifky Balweel. Sebelumnya Rifky Balweel pernah menikah dengan Risty Tagor pada 2 Oktober 2010. Namun, pernikahan itu tidak bertahan lama.

25 September 2014, Rifky Balweel bercerai dari Risty Tagor di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Empat tahun menikah, mereka dikaruniai satu anak laki-laki yang diberi nama Arsen Raffa Balweel.

(pri/ari)

Penulis : Supriyanto
Editor : Supriyanto