Mengaku Introvert, Agnez Mo Tertawa saat Masuk Nominasi Social Star

Christiya Dika Handayani | 24 Maret 2019 | 16:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Meraih penghargaan dari ajang iHeartRadio Music Awards 2019 dalam kategori Social Star membuat Agnez Mo terkejut sekaligus tertawa. Pasalnya, Agnez merasa dirinya merupakan pribadi yang amat tertutup atau introvert.

"Sebenernya aku sempet ketawa, sempet kaget, bahwa kategorinya adalah Social Star. Karena mungkin temen-temen deket saya, keluarga dan kru-kru juga, mereka tahu seberapa anti sosialnya saya ini, jadi aku tuh sebernya orangnya introvert banget, cuma aku out going introvert," ungkap Agnez Mo dalam press conference Clear #SikatHabis di Live Space, Sudirman, Jakarta Selatan, Sabtu (23/3).

Agnez Mo sempat beranggapan jika dirinya tidak merasa perlu media sosial. Sebab menurutnya, fokusnya adalah prestasi bukan sensasi. Hingga akhirnya, ia tetap memerlukan media sosial sebagai jembatan untuk mencapai kesuksesannya.

"Pada saat dikasih Social Star, aku sebenernya kayak 'Oh my God, like this is so funny'. Karena aku enggak pernah ngerasa sosial media itu kayak I really need. Menurut aku sosial media hanya sebagai salah satu jembatan. Aku selalu fokusnya pada prestasi bukan sensasi," sambungnya.

Meski demikian, dengan penghargaan ini Agnez Mo ingin menyampaikan pesan pada setiap orang khususnya generasi muda agar tidak terbuai dengan media sosial, tapi juga bisa menginspirasi siapa saja dalam konteks yang positif.

"Kategori Social Star itu adalah star yang menginfluence melalui sosial media dan itu sebenernya salah satu pesan buat orang-orang yang selama ini ngerasa kayak aneh, enggak mungkin bisa influence orang atau yang pernah dapet bully dan orang mikirnya kamu beda. Pada saat kamu lagi fokus pada hal yang positif, kamu bisa menginfluence orang banyak. Contohnya aku," pungkas Agnez Mo.

Agnez Mo berhasil mengalahkan sembilan musisi lainnya dalam kategori Social Star Awards, seperti Bhad Bhabie, Joji, Lele Pons, dll. Hebatnya, Agnez Mo menjadi satu-satunya asal Asia Tenggara yang hadir dan berhasil memenangkan penghargaan dari iHeartRadio Music Awards 2019.

(dika/ari)

Penulis : Christiya Dika Handayani
Editor : Christiya Dika Handayani