Takut Dipenjara, Iwan Fals Sembunyi-sembunyi Baca Novel Bumi Manusia
TABLOIDBINTANG.COM - Iwan Fals mengagumi karya sastra Pramoedya Ananta Toer. Salah satunya Bumi Manusia, yang sempat dilarang peredarannya pokeh rezim orde baru.
Agar tidak sampai diciduk oleh aparat, kala itu Iwan Fals membaca novel karya Pram secara diam-diam.
“Saya baca Tetralogi Buru semuanya. Waktu itu bacanya masih sembunyi-sembunyi karena masih dilarang. Hanya karena baca bukunya Pak Pram saja, ketahuan kita bisa di penjara waktu itu,” kata Iwan Fals.
Iwan Fals secara khusus menyampaikan rasa terima kasih pada Pramoedya Ananta Toer, karena telah menemani masa mudanya. Selain lebih mencintai Indonesia, menurut Iwan, Pram juga telah melecutnya untuk terus berkarya.
“Pas baca pagi tahu-tahu sudah sore, tahu-tahu sudah buka puasa. Tulisan Pak Pram sangat kuat. Tulisan Pram, juga membuat saya semangat menulis lagu,” ungkapnya.
Tak heran jika Iwan Fals begitu antusias saat diminta untuk membawakan soundtrack film Bumi Manusia. Setidaknya, lewat proyek ini, Iwan bisa menjadi bagian dari karya besar Pram.
(ari)
-
Film Tv Musik
Tampilkan Gerakan "Aitakatta" Bareng JKT48, Nama Iwan Fals Trending!
Ari KurniawanKamis, 25 Agustus 2022 -
Film Tv Musik
Kolaborasi Bareng JKT48 di HUT Ke-32 SCTV, Iwan Fals Berusaha Tampil Lebih Ceria
Ari KurniawanSenin, 22 Agustus 2022 -
Film Tv Musik
Deddy Mizwar Bakal Kolaborasi Bareng Iwan Fals di HUT Ke-32 SCTV
Ari KurniawanSenin, 22 Agustus 2022 -
Film Tv Musik
Perayaan HUT Ke-27 Indosiar: Iwan Fans Bakal Duet Bareng Happy Asmara
Ari KurniawanKamis, 6 Januari 2022 -
Film Tv Musik
HUT Ke-27 Indosiar: Iwan Fals Siap Berkolaborasi dengan Musisi Lintas Genre
Ari KurniawanSenin, 27 Desember 2021 -
Film Tv Musik
Ketika Arya Saloka dan Amanda Manopo Unggul dari Iwan Fals dan Agnez Mo
Indra KurniawanRabu, 25 Agustus 2021 -
Berita
Dilelang, Lukisan Karya Iwan Fals Terjual Rp 500 Juta ke Sandiaga Uno
Ari KurniawanRabu, 18 Agustus 2021 -
Berita
Iwan Fals Lelang Lukisan Karyanya untuk Warga Terdampak Covid-19, Berharap Terjual Rp 2,4 Triliun!
Ari KurniawanJumat, 13 Agustus 2021 -