Kondisi Serba Sulit Akibat Corona, Ario Bayu Masih Bisa Bersyukur
TABLOIDBINTANG.COM - Pandemi Corona yang melanda Indonesia dan ratusan negara lainnya, membuat kondisi jadi sangat sulit. Ario Bayu pun ikut merasakan dampaknya.
Sebagai seorang aktor, selama masa pandemi berlangsung, proses syuting film sudah berhenti total. Di samping itu, Ario belum bisa bertemu istrinya, Valentine Payen, yang tertahan lockdown di negara asalnya, Perancis.
Namun, alih-alih berkeluh kesah, Ario Bayu masih bisa melihat sisi positif dari kesulitan yang ia alami saat ini. Ario masih merasa beruntung tetap diberikan kesehatan di tengah pandemi yang bisa menular ke siapapun.
"Mungkin secara perspektif lain kita bisa lebih bersyukur bahwa kita masih dikasih keselamatan, masih dikasih kesehatan, ya walaupun enggak bisa mudik dan nggak bisa bertemu dengan keluarga besar, tapi minimal kita masih bisa menikmati hal-hal yang kecil dalam hidup," kata Ario Bayu di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, belum lama ini.
"Mungkin ada beberapa yang kecewa nggak boleh mudik, ada yang ngerasa, 'aduh kenapa ekonomi lebih susah', tapi sisi lainnya mungkin saya cuma bisa bercermin di masa covid ini bahwa saya masih sehat, masih bisa berkreasi, saya masih punya daya pikir, saya masih punya daya imajinasi, masalah apa yang bisa gue pecahin intinya itu. Hidup bagi saya adaah rentetan-rentetan masalah. Masalahnya apa, ya lo kalau nggak mau belajar ya nggak lulus. Jadi saya coba mengerucutkan dulu dalam hidup saya, oke deh gimana saya kreatif menyelesaikan masalah ini," jelasnya kemudian.
Bagi Ario Bayu, masa sulit saat pandemi Covid-19 ini tak ubahnya seperti ujian hidup yang harus dilalui dengan cara-cara yang positif. Apapun kesulitannya, ia yakin bisa segera dilalui dengan berpikir secara positif dan kreatif.
"Saya menginterpretasikan covid-19 ini persis digambarkan seperti itu, bagaimana saya mencoba bercermin dan coba tetep maju dalam kondisi terburuk," pungkas Ario Bayu.
(rik)
-
Peristiwa
Masyarakat Diminta Waspada, Covid-19 Omicron Subvarian XBB Terdeteksi di Indonesia
RedaksiSenin, 24 Oktober 2022 -
Peristiwa
Pandemi Covid-19 Segera Berakhir, Menkes Diminta Konsultasi dengan Dirjen WHO
RedaksiSelasa, 4 Oktober 2022 -
Peristiwa
Kasus Covid-19 Terus Melandai, Indonesia Bersiap Menuju Endemi
RedaksiSenin, 3 Oktober 2022 -
-
Peristiwa
Menkes Budi Sadikin Kena Covid-19, Isolasi Mandiri tapi Tetap Bekerja Secara Oline
RedaksiSelasa, 30 Agustus 2022 -
Film Tv Musik
Siwon Positif Covid-19 Lagi, Bakal Absen di Super Junior World Tour – Super Show 9: Road in Manila
Ari KurniawanKamis, 4 Agustus 2022 -
-
-
Peristiwa
Vaksin Booster Sebagai Syarat Mobilitas Akan Diterapkan Paling Lama Dua Minggu Lagi
RedaksiRabu, 6 Juli 2022