Transgender Tanpa Ganti Kelamin, Millen Cyrus Tetap Ibadah Pakai Sarung
TABLOIDBINTANG.COM - Pro dan kontra mengiringi keputusan Millendaru atau Millen Cyrus menjadi transgender. Seiring berjalan waktu, keluarga terutama menerima keputusannya.
Melalui Podcast Atta Halilintar, Millen Cyrus menceritakan proses saat memutuskan menjadi transgender. Sebelum melakukan operasi payudara ke Thailand, ia minta izin terlebih dahulu pada sang ibunda.
"Selama 3 hari, mama sempat enggak memberikan izin. Sampai akhirnya aku salat tahajud," kata Millen Cyrus dikutip tabloidbintang.com dari kanal YouTube Atta Halilintar.
Walau berpenampilan seperti perempuan, dalam menjalankan ibadah salat ia tetap mengenakan sarung, bukan mukena yang digunakan oleh wanita.
"Sampai detik ini pun, aku salat masih pakai sarung. Sesuai dengan kodratku," seru keponakan Ashanty.
Millen Cyrus menambahkan tidak akan mengganti kelaminnya menjadi perempuan. Lebih-lebih lagi lingkungan sekitarnya lebih nyaman dengan keadaannya saat ini tanpa mengganti kelamin.
"Mereka lebih nyaman aku seperti ini walaupun aku punya itu (kelamin pria)," aku pemilik nama asli Muhammad Millendaru Prakasa Samudro.
Menurut Millen Cyrus di saluran YouTube Curhat Bang Denny Sumargo, November tahun lalu, ganti kelamin bukan tujuan akhir menjadi wanita seutuhnya. Akan datang penyesalan kata Millen jika ia ganti kelamin.
"Buat apa operasi tapi tetap gue enggak punya rahim. Penyesalan pasti datang belakangan (kalau mengubah kelamin). Ketika aku melihat ke bawah, oke i still have," ungkap selebgram dengan 1,1 juta pengikut Instagram.
"Dan ketika kita melihat itu enggak ada... setiap hari kita tidur, setiap hari kita tidur, pasti kangen dengan rasa itu karena dari kecil merasakan hal itu," jelasnya.
(ind)
-
Berita
Millen Cyrus Nyaris Dilempar Kursi Oleh Pria Tak Dikenal Gara-Gara Ini
RIKSelasa, 27 Juli 2021 -
Berita
Tidak Ada Acara Khusus, Millen Cyrus Maknai Lebaran Tahun Ini dengan Penuh Rasa Syukur
SupriyantoSenin, 10 Mei 2021 -
-
Berita
Konsumsi Benzo, Ini Pesan Millen Cyrus di Hadapan Wartawan
Vallesca SouisaSelasa, 2 Maret 2021 -
Peristiwa
Kata Keluarga, Millendaru akan Dibebaskan karena Tidak Bersalah
SupriyantoSenin, 1 Maret 2021 -
-
-
Peristiwa
2 Kali Diamankan Polisi, Millen Cyrus Minta Masyarakat Jauhi Narkoba
Ari KurniawanSenin, 1 Maret 2021 -
Berita
Bela Adik, Kakak Sebut Millen Cyrus Konsumsi Obat Sesuai Anjuran Dokter
SupriyantoSenin, 1 Maret 2021