Demi Gantikan Suami Kerja, Sandra Dewi Rela Kebagian Peran Nenek-nenek di Sinetron
TABLOIDBINTANG.COM - Sandra Dewi rela balik syuting sinetron. Ia baru akan melakukannya apabila sang suami, Harvey Moeis, lelah bekerja.
Karier keartisan Sandra Dewi redup setelah menikah dengan Harvey 2016 silam. Terlebih setelah punya anak. Sebelumnya, wanita cantik ini dikenal sebagai pemain sinetron, film, dan bintang iklan.
Namun pengakuan mengejutkan keluar dari mulut bintang sinetron Cinta Indah saat menjadi narasumber di kanal YouTube TS Media yang dipandu Luna Maya dan Marianne. Sandra mengatakan rela balik ke sinetron apabila Harvey lelah bekerja.
"Aku juga pernah bilang ke Harvey, amit-amit nih, ya, 'Sayang, one day kalau kamu udah capek kerja kasih tahu aku aja, aku balik ke sinetron jadi nenek-nenek enggak apa-apa.'," kata Sandra Dewi.
"Jadi tante-tante enggak apa-apa. Balik ke sinetron kayak kita gini, kan masih bisa. Jadi aku bilang, 'Kasih tahu aja, kasih sinyal ke aku kalau kamu capek kerja, aku bisa balik lagi'," tambahnya.
Dilihat dari wikipedia, wanita yang berulang tahun ke-38 pada 8 Agustus 2021, terakhir akting sinetron 2019 lalu dalam judul Supir Majikan. Ia berperan sebagai Audy. Sayang hanya bertahan 7 episode di SCTV.
Nama Sandra Dewi sendiri melambung setelah membintangi film Quickie Express (2007) produksi Kalyana Shira Films. Semenjak itu, karena kecantikannya, sosoknya menjadi idola.
(ind)
-
-
-
Berita
Waduh, Anak Sandra Dewi Telinganya Tergunting saat Potong Rambut
SupriyantoMinggu, 3 Januari 2021 -
-
Berita
Respons Sandra Dewi Saat Diminta Pindah Agama oleh Pacar yang Ingin Menikahinya
SupriyantoKamis, 24 September 2020 -
Berita
Sultan! Agar Anak Tak Bosan di Rumah, Suami Sandra Dewi Beli Mesin Game Basket
PPFSenin, 13 April 2020 -
Berita
Shandy Aulia Melahirkan Bayi Perempuan, Sandra Dewi: Tebakanku Bener!
PPFJumat, 14 Februari 2020 -
Berita
Takut Terpapar Virus Corona, Sandra Dewi Larang Anaknya Masuk Sekolah
SupriyantoRabu, 5 Februari 2020 -
Berita
Sandra Dewi Sempat Ragu Ajak Keluarganya Liburan di Hong Kong
RedaksiSenin, 23 Desember 2019