Tak Ditahan, Richard Lee Ucapkan Terima Kasih ke Polisi
TABLOIDBINTANG.COM - Richard Lee dijemput paksa oleh pihak kepolisian di kediamannya, di Palembang, Sumatera Selatan, pada Rabu (11/8).
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombespol Yusri Yunus, menjelaskan pihaknya menjemput paksa Richard Lee karena yang bersangkutan melakukan ilegal akses dan penghilangan barang bukti di media sosial miliknya pada Senin (9/8). Padahal akun Lee sedang disita polisi untuk pengembangan penyelidikan.
Atas tindakannya, Richard Lee langsung ditahan dan disangkakan dengan Pasal 30 Juncto Pasal 46 Undang Undang ITE atau Pasal 231 KUHP atau Pasal 221 KUHP dengan hukuman 8 tahun penjara.
Setelah menjalani pemeriksaan sebagai tersangka, Richard Lee dipulangkan pada Kamis (12/8) malam. Richard dijemput oleh tim pengacara dan istriya. Razman Arif Nasution, pengacara Richard, menyampaikan terima kasih kepada pihak kepolisian yang telah memulangkan kliennya.
"Alhamdulillah, malah hari ini, klien saya tidak ditahan dan atas atensi kapolri dan atas perintah kapolri, maka klien saya tidak ditahan," kata dia.
Razman mengatakan dirinya akan terus mendampingi Richard Lee untuk mengikuti prses hukum terkait dugaan pencemaran nama baik yang dilaporkan Kartika Putri, maupun dugaan ilegal akses dan penghilangan barang bukti.
"InsyaAllah kami akan berjuang di pengadilan untuk kasus yang hari ini dirilis terkait dugaan menghilangkan barang bukti yang sebelumnya telah dilakukan tindakan untuk disita oleh pihak penyidik sesuai Undang Undang yang berlaku," lanjut Razman.
(ari)
-
Berita
Hamil 8 Bulan, Kartika Putri Babymoon ke Markas Manchester United
SupriyantoJumat, 12 Agustus 2022 -
Berita
Tanah Warisan Ibunya Dijadikan Jaminan Utang, Kartika Putri Lapor Polisi
Ari KurniawanRabu, 13 Juli 2022 -
Berita
Kabar Baik, Kartika Putri Dinyatakan Sembuh dari Covid-19
Ari KurniawanSenin, 28 Februari 2022 -
Berita
Razman Arief Nasuiton Geram Dipecat Dokter Richard Lee sebagai Kuasa Hukum
SupriyantoJumat, 31 Desember 2021 -
Berita
Hubungan Memanas! Pengacara Razman Arif Nasution Bakal Somasi dr. Richard Lee
Ari KurniawanKamis, 30 Desember 2021 -
Berita
Respons Dokter Richard Lee Dituding Eksis Berkat Konflik dengan Kartika Putri dan Awkarin
SupriyantoKamis, 28 Oktober 2021 -
Berita
Dituding Tidak Profesional, Awkarin Ribut dengan Dokter Richard Lee
SupriyantoSabtu, 2 Oktober 2021 -
Peristiwa
Richard Lee Curhat Diperlakukan Berbeda dengan Kartika Putri
Ari KurniawanRabu, 8 September 2021 -
Berita
Kartika Putri Sedih Perselisihannya dengan Richard Lee Dianggap Kasus Receh
SupriyantoSelasa, 24 Agustus 2021