Leo Consul Cerita Tentang Korban Gunung Semeru, Seorang Ibu yang Kehilangan Segalanya

Vallesca Souisa | 24 Desember 2021 | 20:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Terpaksa Menikahi Tuan Muda sinetron ANTV yang sedang naik daun. Bergantian dengan serial Balika Vadhu, sinetron produksi Verona Pictures menjadi program nomor wahid ANTV. Mengutip data rating terbaru, Kamis (23/12) ini, Terpaksa Menikahi Tuan Muda berhasil mengasapi Balika Vadhu.

Sayang kesuksesan Terpaksa Menikahi Tuan Muda sedikit ternoda oleh kegiatan syuting yang dilakukan di lokasi pengungsian erupsi Semeru di Lumajang, Jawa Timur. Dalam video yang beredar di media sosial, terlihat Leo Consul yang memerankan David beradegan mesra dengan lawan mainnya, Rebecca Tamara (Amanda Aulia).

Pengambilan gambar dilakukan di antara tenda pengungsian, disaksikan para pengungsi dari anak-anak sampai dewasa. Tak pelak, Terpaksa Menikahi Tuan Muda menuai kecaman, bahkan ada ajakan untuk memboikot.

Leo Consul sudah menyampaikan permintaan maafnya. Dan kini, ia lebih berempati, bahkan turut menolong warga sekitar yang terimbas erupsi gunung Semeru. Seperti kisah yang dituturkannya melalui akun Instagramnya. Leo bercerita   tentang seorang ibu, bernama Sujiarti yang kehilangan 9 saudara kandungnya saat erupsi. 

“Ibu memanggil saya ‘Mas David’, nama karakter saya di sinetron, seperti yang kalian banyak tahu. Ibu membawa saya  ke belakang rumahnya untuk menceritakan kisahnya, berbagi kesedihan dan rasa sakitnya. Saya dengan sepenuh hati mendengarkannya, sementara saya mencoba menahar air mata saya agar tidak mengalir, karena itu hal yang ibu tidak ingin lihat,” tulis Leo. 

Lebih lanjut Leo menuturkan kala ibu tersebut membutuhkan bahu dan semangat untuk bersandar dari masa kepahitan ini. Tak hanya kehilangan saudara, tapi hampir segalanya.  “Dengan senang hati saya memberikan bahu saya untuk bersadar, meskipun hanya sebentar. Ibu minta tolong kemudian, apakah dia bisa berfoto dengan saya menggunakan kamera saya, karena hp punya ibu hilang saat insiden mengerikan itu terjadi. Ibu kemudian bertanya, apa ibu bisa minta nomor saya supaya ibu bisa kontak saya nanti dan saya bisa mengirimkan foto-fotonya,” tutur Leo. Leo memenuhi semua permintaan sang ibu.

Penulis : Vallesca Souisa
Editor : Vallesca Souisa