Kabar Baik, Kartika Putri Dinyatakan Sembuh dari Covid-19
TABLOIDBINTANG.COM - Setelah menjalani isolasi mandiri selama sepekan, Kartika Putri mengumumkan dirinya sudah sembuh dari Covid-19. Kabar baik ini dibagikan artis yang akrab disapa Karput itu lewat Instagram Stories, Senin (28/2).
Kartika Putri memamerkan hasi tes swab PCR miliknya. Terhitung sejak 27 Februari 2022, istri Usman bin Yahya itu dinyatakan negatif Covid-19.
Kartika Putri sebelumnya telah melakukan tes swab antigen beberapa kali dengan hasil negatif. Namun untuk memastikan, ia kembali tes swab PCR.
"Alhamdulillah setelah negatif beberapa hari pakai swab (antigen). Alhamdulillah PCR juga negatif," tulia Katika Putri di Instagram Stories, Senin (28/2).
Sebelumnya, Kartika Putri mengumumkan dirinya positif terpapar Covid-19.
"Aku positif Covid-19, mohon doanya untuk aku dan baby. Alhamdulillahnya semua keluarga yang lain negative dan Insya Allah sehat selalu. Aamiiin," tulis Kartika Putri dalam unggahannya.
Kartika Putri merupakan salah satu dari sekian banyak artis yang terpapar Covid-19 di gelombang ketiga ini. Beberapa pesohor yang sempat dinyatakan positif Covid-19 di antaranya Boy William, Giorgino Abraham, Bella Shofie, hingga Maia Estianty.
-
Peristiwa
Richard Lee Curhat Diperlakukan Berbeda dengan Kartika Putri
Ari KurniawanRabu, 8 September 2021 -
Berita
Kartika Putri Sedih Perselisihannya dengan Richard Lee Dianggap Kasus Receh
SupriyantoSelasa, 24 Agustus 2021 -
Peristiwa
Diserang Netizen Usai Richard Lee Ditangkap, Kartika Putri Beri Pembelaan
RIKSabtu, 14 Agustus 2021 -
-
Peristiwa
Sempat Dijemput Paksa Polisi, Dokter Richard Lee Sudah Dibolehkan Pulang
Ari KurniawanJumat, 13 Agustus 2021 -
Peristiwa
Dijemput Paksa, Richard Lee Langsung Ditahan dengan Ancaman Hukuman 8 Tahun Penjara
SupriyantoKamis, 12 Agustus 2021 -
Peristiwa
Polisi Ungkap Alasan Menjemput Paksa Dokter Richard Lee di Hadapan Istri
SupriyantoKamis, 12 Agustus 2021 -
Berita
Profil Dokter Richard Lee, Berseteru dengan Kartika Putri Hingga Dijemput Paksa Polisi
SupriyantoKamis, 12 Agustus 2021 -
Peristiwa
Richard Lee Dijemput Paksa, Pengacara Sebut ada Kejanggalan
SupriyantoKamis, 12 Agustus 2021