Ribuan UMKM Fesyen Hingga Kuliner Ramaikan Ulang Tahun LMI ke-33
TABLOIDBINTANG.COM - Merayakan Ulang Tahun ke-33, Lippo Malls Indonesia (LMI), pengembang dan operator mal terbesar di Indonesia menghadirkan ribuan UMKM di 30 Mal di 25 kota hingga akhir tahun 2022.
Mengusung tema “Untuk Indonesia” yang merupakan refleksi untuk membangun kembali bangsa, melalui perekonomian yang terdampak akibat pandemi Covid-19 dengan menyelenggarakan Festival UMKM untuk Indonesia (FUUI).
Festival ini dimulai pada bulan Maret hingga Desember 2022, dimulai dengan penyelenggaraan di Lippo Mall Kemang, Sun Plaza, Lippo Plaza Jogja, Pluit Village, dan di mal mal lain sepanjang tahun 2022.
Dalam anniversary tahun ini, LMI bekerja sama dengan lebih dari 2.000 UMKM di 30 mal di 25 kota dengan UMKM kategori produk makanan, fesyen, kecantikan dan kesehatan.
Festival ini dapat dinikmati penggunjung di seluruh mal yang dikelola LMI yang berlokasi di wilayah DKI Jakarta, Banten, Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur, Sumatera, Sulawesi, Bali hingga Nusa Tenggara Timur.
Melalui program ini diharapkan para pelaku industri kreatif sektor UMKM dapat memasarkan produknya dengan cakupan yang lebih luas. Program ini merupakan salah satu bentuk komitmen untuk mendukung UMKM dengan menyediakan sarana promosi dan juga area untuk menjual produk yang dihasilkan.
Sepanjang tahun 2021, LMI mencatat telah bekerja sama dengan lebih dari 1.000 UMKM dengan menyiapkan area untuk produk produk UMKM yang melakukan pameran dan memasarkan produk-produk mereka bekerja sama dengan beberapa
Nidia Niekmasari Ichsan, Corporate Public Relations & Reputation Management PT Lippo Malls Indonesia mengatakan bahwa, “UMKM mengalami penurunan penjulan yang sangat signifikan akibat pandemi, begitu pun pusat perbelanjaan khususnya industri retail yang menghadapi tantangan sejak pandemi hingga saat ini, dimana pandemi masih berlangsung."
Melalui program ini, lanjutnya, kami berharap dapat menjadi tonggak awal khususnya bagi pelaku usaha UMKM untuk dapat kembali berkreasi dengan produk produk unggulan mereka, sehingga dapat memberikan kontribusi terhadap kebangkitan perekonomian Indonesia sesuai dengan harapan kami yaitu bergotong royong, saling membantu, untuk menuju Indonesia lebih kuat dan maju.
“Kami berharap masyarakat dapat mendukung kegiatan ini dengan berkunjung ke mal dan berbelanja produk produk UMKM yang ditawarkan agar produk-produk lokal kembali menjadi kebanggaan kita bersama dan dengan berbelanja merupakan salah satu bentuk kontribusi kita dalam membangun perekeonomian Indonesia," tutup Nidia.
-
Gaya Hidup
Kiat Sukses Clinton Augusto Memulai Bisnis Rimbalife hingga Agen di Seluruh Indonesia
tabloidbintang.comKamis, 9 Juni 2022 -
Film Tv Musik
Gekrafs Tangsel dan Pelaku UMKM Grebek Kecamatan Ciputat Timur
tabloidbintang.comSenin, 25 April 2022 -
Berita
Pernah Jadi Korban Bullying, Pengusaha Muda Ini Sukses Berbisnis Di Usia 14 Tahun
tabloidbintang.comMinggu, 17 April 2022 -
Gaya Hidup
Mengenal Platform Sosial Commerce Syariah Berkahi, Apa Manfaatnya?
tabloidbintang.comKamis, 31 Maret 2022 -
Berita
Ubeatz Beyond Entertainment Memperkenalkan Konsep Co-Entertainment
tabloidbintang.comJumat, 11 Maret 2022 -
Gaya Hidup
Perkuat 2 Juta Warung di Seluruh Indonesia, Sahara dan Inkowapi Meluncurkan Go Warung
tabloidbintang.comKamis, 24 Februari 2022 -
Gaya Hidup
Ingin Stock Opname Lebih Efisien? Aplikasi Stok Barang Solusinya
InfomercialRabu, 23 Februari 2022 -
Gaya Hidup
Sejasa Dukung Pemulihan Industri Layanan Penyedia Jasa
tabloidbintang.comJumat, 18 Februari 2022 -
Gaya Hidup
Dampak Pandemi, 30 Juta UMKM di Indonesia Hentikan Operasional
RedaksiKamis, 17 Februari 2022