Arnold Leonard, Bisma di Sinetron "Mermaid In Love"
TABLOIDBINTANG.COM - Kesuksesan sinetron Mermaid In Love (MIL) SCTV berpengaruh terhadap popularitas Arnold Leonard (22).
Melakoni Bisma di Mermaid In Love ia kini memiliki bejibun penggemar yang tergabung dalam komunitas Sahabat Arnold. Ini buah kesabaran dan keberaniannya ketika memutuskan pindah dari Lampung ke Jakarta.
Arnold satu dari tiga pemain cowok yang menonjol di Mermaid In Love. Di Mermaid In Love, Bisma bersahabat dengan Eric (Angga Yunanda) dan Troy (Esa Sigit). Meski memiliki karakter yang bertolak belakang dengan dua sahabatnya, Bisma sahabat yang setia.
"Bisma itu bisa dibilang konyol dan pecicilan. Beda dengan Eric yang pendiam dan Troy yang berwibawa. Walau beda, setiap sahabat-sahabatnya ada masalah apa pun, dia selalu ada," beber Arnold tentang karakter Bisma.
Mermaid In Love sinetron kesembilan Arnold. Sebelumnya ia bermain antara lain dalam sinetron Raja dan Aku (2012-2013), Tendangan Si Madun 3 (2013), Tendangan Si Madun Returns (2014), Alfa (2015), dan Pangeran Lutung (2015).
"Sinetronku sebelumnya kebanyakan di MD Entertainment. Dengan MK (Mega Kreasi) untuk sinetron stripping baru sekali ini. Sebelumnya juga sering main FTV," jelas Arnold ketika ditemui Bintang di lokasi syuting Mermaid In Love di kawasan Ciganjur, Jakarta Selatan.
Cowok kelahiran Lampung, 5 Agustus 1993, ini tak menyangka antusiasme masyarakat terhadap Mermaid In Love begitu besar. Lokasi syuting Mermaid In Love setiap hari disesaki penonton yang didominasi remaja dan Arnold tak luput dari incaran mereka.
Kehadiran Mermaid In Love diyakini Arnold jawaban atas kerinduan penonton remaja akan sinetron yang tidak hanya berkisah tentang percintaan dan persahabatan, tapi cerita dan dialog-dialognya juga ringan.
"Mermaid In Love ini sinetron yang lucu. Alhamdulillah dapat feedback positif dari penonton," Arnold bersyukur.
(ind/gur)
-
Film Tv Musik
Hari Ini Episode Terakhir Siapa Takut Orang Ketiga, SCTV Siapkan Penggantinya Mulai Pekan Depan
Indra KurniawanJumat, 4 November 2022 -
Film Tv Musik
Dinda Kanya Dewi Comeback! Mengguncang Keluarga Cinta Setelah Cinta
Vallesca SouisaJumat, 4 November 2022 -
Film Tv Musik
Jeffrey dan Novia Takdir Cinta yang Kupilih Dielukan, Kapan Bersatu
Vallesca SouisaKamis, 3 November 2022 -
Film Tv Musik
Cinta Setelah Cinta Kian Perkasa Atas Ikatan Cinta, Dangdut Academy 5 Tanpa Lesti Kejora Tetap Diminati
Indra KurniawanSelasa, 1 November 2022 -
Film Tv Musik
Sinopsis CINTA 2 PILIHAN SCTV Episode 155 Hari Ini Senin 31 Oktober 2022
RedaksiSenin, 31 Oktober 2022 -
Film Tv Musik
Terobosan Baru Liputan 6 Awards 2022 Setelah 11 Tahun Penyelenggaraan
Indra KurniawanSabtu, 29 Oktober 2022 -
Film Tv Musik
Siapa Takut Orang Ketiga Tukar Jam Tayang dengan Cinta 2 Pilihan, Kalah Saing dengan Cinta Alesha?
Indra KurniawanMinggu, 16 Oktober 2022 -
Film Tv Musik
Sinopsis TAKDIR CINTA YANG KUPILIH SCTV Episode 49, Kamis, 13 OKTOBER 2022
RedaksiKamis, 13 Oktober 2022 -