Tak Akan Hadir Nonton Konser DWP, Sandiaga Uno: Saya Lebih Suka Salawatan
TABLOIDBINTANG.COM - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengaku belum berniat datang ke pergelaran musik Djakarta Warehouse Project atau DWP pada 15-16 Desember 2017.
Alasannya, tidak terlalu suka dengan genre musik rave.
"Karena enggak ada melodinya," kata Sandi di Balai Kota DKI, Selasa, 12 Desember 2017.
Sandiaga Uno mengaku lebih menyukai datang ke acara musik yang menampilkan lagu-lagu reggae.
"Kalau ini (DWP) kan rave party, jadi saya ga terlalu suka,” ujar Sandiaga Uno.
“Saya suka Maulid, (lagu salawatan) Habib Syech saya suka," kata Sandiaga Uno.
Selain itu, ujar Sandiaga Uno, dirinya tidak diundang oleh pihak penyelenggara acara. Juga merasa dirinya sudah tidak muda lagi untuk mendatangi acara itu.
"Saya enggak diundang dan kayaknya ketuaan deh kalau saya datang," ujar Sandiaga Uno.
Menurut Sandiaga Uno, kedua anak perempuannya, Amyra Atheefa Uno dan Anneesha Atheera Uno, juga belum berencana ke pertunjukan musik DWP.
Sebab, keduanya sedang bersekolah di luar negeri. Ia tak menampik bahwa anaknya sering mendatangi acara tersebut.
Dulunya, Sandi mengaku sempat khawatir anak-anaknya pergi ke acara itu. Namun, kata Sandi, kedua anaknya itu berkomitmen pada ibunya untuk tidak minum alkohol dan tidak meninggalkan salat.
"Selalu dipesenin sama ibunya begitu ya. Kita enggak tahu sebagai orang tua, kita ingin menjaga anak kita. Tapi ya kita paling hanya minta Allah, karena kita mau bagaimana pun juga enggak bisa (melarang), mereka sudah dewasa," ujar Sandiaga Uno.
Sandiaga Uno melanjutkan, "Itu yang kita ingin anak-anak kita ke depan punya tanggung jawab sendiri dan memastikan bahwa tentunya norma-norma ke-Indonesia-an ketimuran tetap dijaga untuk anak muda kita ke depan."
-
Gaya Hidup
Sandiaga Uno Berharap Program Ibu Berbagi Bijak 2022 Menginspirasi Perempuan Pelaku UMKM
tabloidbintang.comJumat, 24 Juni 2022 -
Film Tv Musik
Gekrafs Tangsel dan Pelaku UMKM Grebek Kecamatan Ciputat Timur
tabloidbintang.comSenin, 25 April 2022 -
Berita
Sandiaga Uno Dorong Ekosistem Ekonomi Digital Ekonomi Kreatif
tabloidbintang.comRabu, 20 April 2022 -
Film Tv Musik
Sandiaga Uno Dukung #CintaKitaBersama Demi Membantu Pekerja Dunia Hiburan
SupriyantoMinggu, 22 Agustus 2021 -
Berita
Dilelang, Lukisan Karya Iwan Fals Terjual Rp 500 Juta ke Sandiaga Uno
Ari KurniawanRabu, 18 Agustus 2021 -
Film Tv Musik
Menparekraf Sandiaga Uno Kenalkan Action Figure Karya Anak Bangsa pada Putranya
Ari KurniawanSabtu, 19 Juni 2021 -
Peristiwa
Sandiaga Uno Bicara Wisata Kemanusiaan, Netizen Komen Soal Pilpres
RedaksiSabtu, 2 Januari 2021 -
Peristiwa
Sandiaga Uno Unggah Video Terima Kiriman Tumpeng dari Prilly Latuconsina
RedaksiSabtu, 26 Desember 2020 -
Peristiwa
Wishnutama Unggah Foto Pimpin Rapat Terakhir Sebagai Menteri
RedaksiRabu, 23 Desember 2020