Rahasia Suara Merdu Lesti Kejora, Makan Petai
TABLOIDBINTANG.COM - Gadis mungil asal Cianjur, Jawa Barat tiba-tiba jadi terkenal setelah mengikuti ajang pencarian bakat musik dangdut D'Academy di Indosiar pada 2014 silam. Lesti Andryani namanya.
Lesti dibesarkan di sebuah desa di Cianjur, Jawa Barat. Ayahnya sehari-hari bekerja sebagai pengemudi mobil yang mengangkut rombongan haji. Sementara ibunya seorang ibu rumah tangga, mengurus ketiga buah hatinya di rumah sembari berjualan mi ayam di depan rumah.
Kondisi ekonomi yang terbilang pas-pasan membuat mereka menjalani hidup sehari-hari dengan penuh kesederhanaan. Tak pernah Endang dan Sukartini menanamkan impian pada ketiga buah hatinya--Beni, Lesti, dan Redy--untuk menjadi seorang artis.
Tak terpikirkan pula putrinya bisa mengikuti ajang pencarian bakat seperti D'Academy Indosiar. Mereka hanya mendukung hobi putrinya dengan cara paling sederhana. Membelikan tape player dan memperdengarkan lagu-lagu dangdut. "Cita-citaku dari kecil memang ingin menjadi penyanyi dangdut. Aku sudah suka dangdut dari usia 3 tahun," bilang Lesti.
Sedari kecil, Lesti sudah mengidolakan sosok Rhoma Irama. Bukan kebiasaan gadis kecil pada umumnya. "Dulu ayah sering memutar lagu dangdut, tapi aku paling suka lagu-lagu Pak Haji Rhoma," Lesti mengenang.
Berkat suara yang khas dan kepiawaianya mengolah vokal, Lesti tembus babak grand final D'Academy musim pertama setelah menyingkirkan ribuan peserta.
Saat ditanya oleh sahabatnya di rumah, apa rahasia bisa memiliki suara merdu, Lesti yang kala itu masih berusia 14 tahun, menjawab jujur.
"Aku sering ditanya makan apa kok bisa suaranya bagus. Ya aku jujur aja, bilang kalau aku makan petai," ungkap Lesti di Studio 5, Indosiar, Daan Mogot, Jakarta Barat, pada 30 Mei 2014.
Lesti memang dikenal polos dan ceplas-ceplos. Namun dia selalu memukau juri dan pemirsa dengan kualitas suaranya yang matang melebihi usianya. Keluguan dan senyumannya mempunyai daya tarik tersendiri.
Lesti terpilih sebagai juara D'Academy musim pertama setelah mengalahkan Nur Aty, asal Selayar, Sulawesi Selatan lewat perolehan polling SMS. Atas kemenanganya ketika itu, Lesti memperoleh hadiah utama.
Lesti mengaku tidak pernah membayangkan jadi pemenang D'Academy apalagi menjadi seorang penyanyi dangdut terkenal.
Lesti yang digadang-gadang sebagai aset dangdut Indonesia itu pun kini menyandang status sebagai salah satu diva dangdut.
Sering mendengar lagu-lagu dangdut yang diputar di rumahnya, membuat Lesti (jawara D'Academy Indosiar) kecil sering berdendang.
Tak pernah mengikuti les, tak ada guru vokal, hanya berdasarkan referensi lagu yang ia dengar, Lesti bisa bernyanyi dengan sangat baik. Namun Lesti menduga masih ada gen penyanyi dari para leluhurnya.
"Ayah-ibu kan enggak ada yang bisa menyanyi. Dari alamarhum buyut, atau tetua-tetua katanya sih ada yang sinden. Mungkin bakatku menurun dari mereka," ungkap Lesti.
Singel “Kejora” yang kemudian melekat di belakang nama Lesti adalah lagu kemenangannya pada ajang D’Academy. Lagu yang dinyanyikan pertama kali saat perayaan kemenangan ini diciptakan oleh pencipta lagu dangdut hits, Nur Bayan.
-
Berita
Roasting Lesti Kejora, Kiki Saputri Dikatain Cebol oleh Fans Leslar
Vallesca SouisaMinggu, 6 November 2022 -
Berita
Aldi Taher Terseret Kasus Dewi Perssik dan Fans Fanatik Lesti-Billar
RedaksiMinggu, 6 November 2022 -
Berita
Dewi Perssik Dipertemukan dengan Fans Leslar yang Menghinanya
RedaksiMinggu, 6 November 2022 -
Berita
Akun Instagram Rizky Billar Akhirnya Balik, Begini Sambutan Penggemar
Indra KurniawanSabtu, 5 November 2022 -
Berita
Lesti Kejora dan Rizky Billar Dikabarkan Bangkrut, Sandy Arifin Bilang Begini
RedaksiJumat, 4 November 2022 -
Film Tv Musik
Indosiar Buka Suara soal Absennya Lesti Kejora di Malam Puncak IDA 2022
RedaksiJumat, 4 November 2022 -
Film Tv Musik
Daftar Lengkap Pemenang Indonesian Dangdut Awards (IDA) 2022, Lesti Kejora Borong Piala
RedaksiJumat, 4 November 2022 -
Berita
Bikin Lagu Lesty Sayang Rizky Billar, Aldi Taher Tuai Pujian Netizen
RedaksiJumat, 4 November 2022 -
Berita
Orang Dekat Ungkap Alasan Lesti Kejora dan Billar Bubarkan Leslar Entertainment
RedaksiJumat, 4 November 2022