Aghniny Haque Dulu Atlet Taekwondo Kini Jadi Penari, Ini Tantangannya

Vallesca Souisa | 23 April 2022 | 17:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - KKN di Desa Penari akhirnya rilis juga! Setelah dua tahun dinanti, Jumat (22/4) digelar Gala Premiere film ini yang dihadiri oleh para bintangnya: Tissa Biani, Mengatara, Adinda Thomas, Aghiniy Haque, Calvin Jeremy, Fajar Nugraha.

Aghiniy Haque salah satu yang menjadi sorotan, memerankan Ayu yang akhirnya jiwanya terperangkap di dunia lelembut dan harus menari terus di sana hari demi hari. Menari layaknya penari profesional menjadi tantangan tersendiri baginya. Basic-nya adalah seorang atlet Taekwondo, jadi sedikit ada rasa kurang percaya diri, ketika harus menari. Namun Aghniniy tak mudah menyerah.



Perempuan kelahiran Semarang 8 Maret 1997 tersebut memperbanyak latihan menari. “Semoga karakter aku di film ini beda dari karakter-karakter aku sebelumnya. Karena di sini aku harus menari, harus luwes. Tantangannya lebih nggak pede untuk nari, karena aku basic-nya atlet,” ungkap Aghniny.

Dia mengungkapkan, latihan menari intensif mulai dijalani sejak sebulan sebelum syuting film berlangsung. Pada saat proses syuting, Aghniny Haque memanfaatkan waktu break dengan terus berlatih menari.

Usaha dan kerja kerasnya tersebut berhasil memupuk rasa kepercayaan diri menari meski awalnya dia tidak punya dasar menari ama sekali.

Tantangan lainnya adalah harus fasih berbahasa Jawa. Untuk hal itu, tidak ada kesulitan berarti, sebab dia memang berasal dari Jawa. “Karena aku orang Jawa, harusnya lebih lancar berbahasa Jawa dibanding yang lain,” katanya lebih lanjut.

Film KKN di Desa Penari merupakan film horor yang disutradarai oleh Awi Suryadi. Cerita filmnya diadaptasi dari cerita yang viral dari akun anonim di Twitter, SimpleMan, pada 2019 silam. Setelah penantian dua tahun, akhirnya tayang di bioskop pada 30 April mendatang.

Penulis : Vallesca Souisa
Editor : Vallesca Souisa