Jokowi - Maruf Amin Resmi Dilantik Jadi Presiden - Wakil Presiden RI 2019- 2024
TABLOIDBINTANG.COM - Menang dalam pemilihan presiden - wakil presiden yang digelar pada 17 April 2019 lalu, Joko Widodo - KH Maruf Amin resmi dilantik hari ini, Minggu (20/10), di Komplek DPR/MPR RI, Senayan, Jakarta. Keduanya kini resmi menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2019- 2024.
Pelantikan Jokowi - Maruf Amin berlangsung khidmat digelar melalui sidang MPR. Pelantikan ini dipimpin oleh Bambang Soesatyo selaku Ketua MPR dan dihadiri para tamu undangan perwakilan tokoh nasional dan pejabat dari sejumlah negara.
Jokowi dan KH Maruf Amin dalam sumpahnya berjanji akan menjadi pemimpin yang adil.
"Demi Allah saya bersumpah akan memenuhi kewajiban Presiden Republik Indonesia dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, memegang teguh Undang-Undang Dasar dan menjalankan segala undang-undang dan peraturannya dengan selurus-lurusnya serta berbakti, kepada Nusa dan Bangsa," kata Jokowi.
Elit politik yang hadir dalam pelantikan Jokowi - Maruf Amin, beberapa diantaranya, adalah Presiden RI ke-5 Megawati Soekarno Putri, Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono, Prabowo Subianto, Sandiaga Uno, dan yang lainnya.
(man / ray)
-
Peristiwa
Jokowi Kembali Ingatkan Hati-hati Pilih Capres dan Cawapres
RedaksiSelasa, 8 November 2022 -
Peristiwa
Tarif Cukai Dinaikkan, Rokok Makin Mahal, Akankah Konsumsinya Menurun Seperti Diharapkan?
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
-
Peristiwa
Berkelana di Ibu Kota Nusanstara Lewat Platform Jagat Nusantara
RedaksiSenin, 31 Oktober 2022 -
Peristiwa
Presiden Jokowi Ikut Berduka Atas Tragedi Halloween Itaewon
RedaksiMinggu, 30 Oktober 2022 -
Peristiwa
Tinjau IKN Lewat Jalur Laut, Jokowi Sampaikan Sejumlah Progres
RedaksiRabu, 26 Oktober 2022 -
Peristiwa
Gangguan Ginjal Akut pada Anak, Jangan Anggap Ini Masalah Kecil
RedaksiSelasa, 25 Oktober 2022 -
Peristiwa
Payung Hukum Jelas, Jokowi Minta Investor Tak Ragu Tanam Modal di IKN
RedaksiKamis, 20 Oktober 2022 -
Peristiwa
Temui Presiden FIFA, Jokowi Pastikan Transformasi Sepak Bola Indonesia Sesuai Standar
RedaksiRabu, 19 Oktober 2022