10 Kabar Terheboh Sepanjang 2016 (Bagian 2)

Ari Kurniawan | 26 Desember 2016 | 17:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Tahun 2016 diramaikan oleh sederet kabar kehidupan selebriris. Mulai dari gosip hubungan terlarang, konflik keluarga, hingga kasus hukum mewarnai tajuk utama media hiburan Tanah Air sepanjang tahun ini.

Tabloidbintang.com merangkum 10 berita terheboh di Tanah Air yang melibatkan nama artis. Berikut ini lima di antaranya:

1. Mario Teguh vs Kiswinar

Ketenangan hidup Mario Teguh terusik oleh pemunculan pemuda 30 tahun bernama Ario Kiswinar Teguh. kepada media, Kiswinar memberi tahu publik bahwa dirinya adalah anak kandung Mario yang tak pernah diakui selama belasan tahun. Mario pun jadi bulan-bulanan di media sosial. Motivator terkenal itu dianggap sebagai ayah tak bertanggung jawab.

Masalah berlanjut ke jalur hukum. Kiswinar dan ibunya, Aryani Soenarto, melaporkan Mario Teguh ke Polda Metro Jaya dengan pasal fitnah dan pencemaran nama baik. Kiswinar sakit hati dengan penyangkalan Mario. Juga tak terima dengan ucapan Mario yang menyebut Aryani selingkuh dengan pria yang disebutnya Mr.X.

Dalam menangani kasus ini, polisi melakukan tes DNA kepada Kiswinar dan Mario Teguh. Hasilnya, terbukti bahwa Mario merupakan ayah biologis dari Kiswinar. Sampai sekarang, kasus ini masih bergulir di kepolisian.

2. Gatot Brajamusti Ditangkap Polisi

Minggu, 28 Agustus 2016, pukul 23.00 WITA, guru spiritual artis yang juga Ketua Umum Persatuan Artis Film Indonesia (PARFI) ini ditangkap polisi di sebuah kamar hotel di Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB). Dalam penggerebekan tersebut polisi menyita barang bukti shabu yang disimpan di saku celana Gatot Brajamusti. Istri Gatot Brajamusti, Dewi Aminah, dan artis Reza Artamevia, turut diamankan.

Polisi terus melakukan pengembangan. Dari rumah Gatot Brajamusti di Jalan Niaga Hijau X Nomor 6, Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, petugas menemukan barang bukti lain, yakni narkotika jenis shabu beserta sejumlah alat isap, alat bantu seks (vibrator), dua pucuk senjata api berikut ratusan aminisi, juga satwa langka yang masih hidup dan sudah diawetkan.

Tak hanya sampai di situ. Di tengah proses hukum, muncul beberapa wanita yang mengaku korban pelecehan seksual dan pemerkosaan Gatot Brajamusti. Salah satunya bahkan sampai melahirkan seorang anak. Dengan serangkaian kasus yang menjeratnya, Gatot terancam hukuman penjara yang cukup lama.

3. Rey Utami, Menikah 7 Hari Setelah Pertemuan Pertama

Nama Rey Utami mendadak jadi buah bibir. Bukan karena kasus hukum. Juga bukan soal pencapaian di industri hiburan. Melainkan terkait pernikahannya dengan Pablo Putra Benua yang cukup fenomenal dan penuh cerita menarik. Rey Utami hanya butuh waktu tujuh hari setelah pertemuan pertama sampai bersedia dinikahi Pablo.

Rey Utami dan Pablo Putera Benua pertama kali berkomunikasi lewat aplikasi kencan online, Tinder. Mereka saling bertukar nomor telepon, hingga akhirnya bertatap muka. Sehari setelah pertemuan itu, Pablo memberikan hadiah untuk Rey Utami. Bukan sekedar bunga, melainkan mobil Honda HRV. Beberapa hari berselang, Pablo memberikan Rey jam tangan mewah seharga 4 miliar rupiah.

Banyak yang menyebut Rey Utami matrealistis. Tapi, wanita cantik berkulit putih itu membantahnya. "Kalau saya matre kenapa saya mau dinikahi di hari ke-7? Padahal saya punya kemampuan untuk mengulur waktu kapanpun saya mau, bisa aja saya tahan dulu sampai beliau belikan rumah mewah, istana, candi, dan lain-lain. Saya bukan orang yang seperti itu," ungkap Rey Utami di Akun Instgramnya.

4. Tukul Arwana Digosipkan Nikah Siri dengan Pedangdut

Susiana, istri Tukul Arwana, menghembuskan napas terakhirnya pada Selasa, 23 Agustus 2016. Almarhumah ditemukan sudah tak sadarkan diri di kamarnya. Sempat dibawa ke rumah sakit, tapi nyawanya tak tertolong. Belakangan diketahi Susi meninggal akibat penyakit asma yang sudah lama ia derita.

Tak sampai sebulan, tepatnya 22 hari pasca kepergian Susi, Tukul Arwana dikabarkan menjalin cinta dengan pedangdut bernama Megghi Diaz. Bermula dari foto yang diunggah Megghi di akun Instagramnya, kedekatan Tukul dan wanita 26 tahun itu langsung jadi buah bibir.  "Ini nih org yg slalu memberikan inspirasi... Sehat terus ya mas... Miss him so bad.. Kangen on/off air bareng... Sukses mas TukulArwana...," begitu kalimat yang ditulis Megghi di samping fotonya bersama Tukul.

Kepada wartawan, Megghi Diaz tak menampik kedekatannya dengan Tukul Arwana. Namun, dia membantah disebut kekasih Tukul. Apalagi sampai dinikahi secara siri. "Duh nggak, nggak bener. Dekat gimana ya, kalau lagi nyanyi, manggung saja sih. Sebatas itu saja sih," kata dia. "Itu isu tahun 2013 muncul lagi. Kaget sih. Saya juga nggak ngerti ya, saya juga nggak komunikasi," Megghi menambahkan.

5. Ahmad Dhani Ditangkap Polisi dan Dijadikan Tersangka

Ahma Dhani dicokok polisi dari kamar Hotel Sari Pan Pasifik, Jakarta Pusat, 2 Desember 2016, beberapa jam sebelum aksi damai 2 Desember (212) digelar di Silang Monas. Selain Dhani, polisi juga mengamankan beberapa orang lainnya di tempat berbeda, anta lain Sri Bintang Pamungkas, Ratna Sarumpaet, dan Rachmawati Soekarnoputri.

Sebagian besar orang yang ditangkap dijadikan tersangka atas dugaan makar. Sementara, Ahmad Dhani jadi tersangka dugaan penghinaan terhadap Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi pada aksi bela islam jilid II, 4 November 2016. "Jadi semua yang ditangkap terkait dugaan perencanaan aksi makar sudah ditetapkan sebagai tersangka. Khusus AD dia tersangka penghinaan Presiden," kata Karopenmas Divisi Humas Polri Kombes Rikwanto.

Sampai saat ini kasus yang melilit Ahmad Dhani dan kawan-kawan masih dalam proses penyidikan. Jika benar melakukan tindak pidana, suami Mulan Jameela itu terancam batal mengikuti Pilkada Kabupaten Bekasi.

(ari/ray)

Penulis : Ari Kurniawan
Editor : Ari Kurniawan