10 Fakta Medina Zein, Miliarder Muda yang Kini Jadi Adik Ipar Ayu Azhari
TABLOIDBINTANG.COM - Nama Medina Zein pada awalnya dikenal sebagai salah satu hijabers terkenal di media sosial. Tapi ternyata, perempuan yang lahir pada 23 Mei 1992 ini memiliki sederet prestasi yang mengantarkannya menjadi seorang yang miliarder.
Namanya semakin dikenal setelah pada Sabtu (19/8) lalu Medina resmi menikah dengan Lukman Azhari, adik dari artis Ayu Azhari. Pernikahan mewah yang diadakan di Hotel Fairmont itu memancing netizen mencari tahu sosok Medina.
Berikut beberapa fakta tentang perempuan bernama lengkap Medina Susani Daivinna Zein tersebut.
1. Medina Zein lahir dari keluarga yang bekerja di bidang kesehatan. Sebagian besar keluarganya bekerja di lingkup obgyn atau spesialisasi medis yang berhubungan dengan kebidanan dan ginekologi.
2. Karena lahir dari keluarga kesehatan, perempuan yang lahir di Bandung, Jawa Barat ini pun menempuh pendidikan Akademi Kebidanan, di Akademi Kebidanan Stikes Budi Luhur, Bandung.
3. Lulus dari kebidanan, ternyata Medina Zein memilih minat lain. Dia lebih tertarik mendalami dunia kecantikan. Ternyata salah satu mimpinya adalah memiliki klinik kecantikan.
4. Mimpi besarnya menjalani bisnis ternyata dibarengi dengan mimpi memiliki rumah tangga yang bahagia. Medina pun memutuskan menikah muda di usia 19 tahun.
5. Sembari merintis usaha kecantikannya, Medina Zein ternyata juga berusaha menjalankan peran menjadi seorang ibu dari seorang anak laki-laki bernama Radit. Sayangnya, pernikahan pertamanya kandas, hingga kemudian Medina Zein diketahui publik berpacaran dengan adik Ayu Azhari. Medina Zein mulai mem-posting kedekatannya dengan Lukman di media sosial setahun terakhir ini.
6. Seiring waktu, Medina Zein sukses mendirikan sebuah klinik kecantikan kecil-kecilan pada 2012 lalu, yang saat ini bertransformasi dengan nama MD Clinic. Dia sekaligus merintis usaha membuat produk, yang kemudian berganti menjadi Lazeta. Lazeta merupakan salah satu produk kecantikan yang diperhitungkan di Bandung dan di kota-kota besar. Usahanya di bidang kecantikan ini terangkum dalam perusahaan yang bernama PT. Medina Global Care.
7. Pada 2014, perempuan 24 tahun ini mengembangkan usahanya di bidang fashion. Bisnis itu diberi nama Medinazein Boutique dan mengantarkannya menjadi salah satu hijaber yang menginspirasi di instagram dengan jumlah 287 ribu follower.
8. Tak ada habisnya Medina Zein bereksperiman soal usaha. Dia kembali mencoba peruntungan dengan mendirikan perusahan travel, yang diberi nama Medina Zein Tour & Travel, dengan nama perusahaan PT. Medina Global Travelindo dan memiliki kantor di Jalan Bengawan No. 62 Bandung, Jawa Barat. Beberapa artis seperti Raffi Ahmad dan Nagita Slavina pernah memakai jasa travel milik Medina Zein.
9. Terakhir, nama Media Zein di sebut-sebut sebagai salah satu orang di balik layar dari bisnis kue kekinian yang sedang dirintis para artis. Misalkan saja kue Bandung Makuta milik Laudya Cynthia Bella, Surabaya Snow Cake milik Zaskia Sungkar, Medan Napoleon milik Irwansyah dan beberapa kue lainnya. Artis-artis itu kemudian mengaku berada di bawah satu manajemen usaha kuliner yang bernama Jannah Corporation.
10. Di usianya yang masih 24 tahun, perempuan ini dianggap miliuner karena dari semua usahanya, dalam sebulan dia bisa meraup keuntungan hingga Rp 4,5 miliar.
(nda / wida)
-
Berita
Kecewa! Uci Flowdea Sebut Medina Zein Coba Menghindari Hukuman
RedaksiJumat, 23 September 2022 -
-
Berita
Medina Zein Syok Dituntut 2,5 Tahun Penjara atas 2 Kasus Berbeda
SupriyantoRabu, 21 September 2022 -
Berita
Medina Zein Sebut Ancaman Bom hanya Candaan, Uci Flowdea: Nggak Masuk Akal
RedaksiRabu, 14 September 2022 -
-
Berita
Dijemput Paksa, Medina Zein Terancam Hukuman 6 Tahun Penjara atas Laporan Uci Flowdea
SupriyantoJumat, 8 Juli 2022 -
Peristiwa
Resmi Ditahan, Begini Penampakan Medina Zein Pakai Baju Tahanan Polda Metro Jaya
SupriyantoJumat, 8 Juli 2022 -
Berita
Medina Zein Dijemput Paksa Setelah 2 Kali Mangkir Panggilan Polisi
SupriyantoKamis, 7 Juli 2022 -