5 Zodiak Ini Menuntut Kekasihnya Datang di Rumah Tiap Malam Minggu

Vallesca Souisa | 5 Desember 2021 | 01:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Malam minggu sudah seperti hari wajib kunjungan pacar. Menghabiskan petang hingga malam bersama, rasanya romantis. Toh, besoknya hari minggu kan hari libur. Meski nggak semua kekasih mewajibkan untuk bertemu di malam minggu, tetapi ternyata memang ada orang-orang yang menerapkan pacarnya wajib datang di malam minggu. Ini seperti hari sakral dalam perjalanan hubungan mereka. Zodiak apa sajakah? Apakah kamu termasuk di dalamnya?

Aries

Aries yang enerjik, dan ambisius ini adalah sosok yang total dan pekerja keras. Ia akan menghabiskan waktunya selama hari kerja dengan maksimal. Tiba di saatnya hari libur, ia akan merilekskan diri dengan orang yang disayanginya. Maka penting bagi Aries, berada bersama orang yang disayanginya di malam minggu. Dia akan merasa nyaman, dia akan merasa terhibur dan menikmati momen berdua itu.

Scorpio

Scorpio ingin selalu bertemu dan ingin berlama-lama di Sabtu malam. Sebab, mereka menganggap malam Minggu adalah malam yang panjang dan berarti. Ia suka mengajak kekasihnya makan malam romantis di luar, jalan-jalan, jadi harus selalu sedia kocek lebih, nih di akhir pekan.

Leo

Leo tipe orang yang sangat fleksibel. Terserah pasangan harus bertemu di manapun asal malam Minggu. Kecuali nih, ya, kecuali memang ada urusan yang sangat penting dan mendesak, ia akan memaklumi kalau sang kekasih tak bisa bertemu dengannya.

Sagitarius

Sagitarius mengagungkan lokasi romantis untuk diarungi bersama pasangan, sehingga hubungan mereka tidak monoton. Malam minggu menjadi kebahagiaan bagi Sagitarius, karena ia merasa bebas bisa melakukan apa saja dengan kekasih. Jadi tiada lagi yang ditunggu selain pertemuan dengannya di malam sacral ini.

Gemini

Gemini bahkan inginnya tak hanya Sabtu. Tetapi, mereka ingin bonus full weekend bersama pasangan, yaitu Sabtu-Minggu.Sampai kekasih nggak datang di malam minggu, uh la la, seorang gemini bisa ngambek, lho.

Penulis : Vallesca Souisa
Editor : Vallesca Souisa